https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Inilah Deretan Legiun Asing yang Diprediksi Bakal Bersinar di Liga 2. Urutan Teratas Milik Sriwijaya FC!

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID ' Liga 2 musim ini benar-benar memikat kita dengan hadirnya legiun asing yang akan membuat kita semakin terpukau! Musim 2023/2024 Liga 2 telah menghadirkan beberapa pemain asing dalam tim yang siap membuat kita terkesima. Begitu banyak klub telah mengambil langkah luar biasa dengan mengontrak pemain asing yang mampu memenuhi kuota dengan gemilang. Tidak hanya itu, beberapa di antaranya bahkan telah mencuri perhatian dengan membawa pemain asing berprestasi ke dalam pangkuan mereka. Mari berbicara tentang 6 pemain asing top yang memeriahkan Liga 2 musim ini! Posisi tertinggi di pegang oleh Chenco Gyeltshen, pemain asal Sriwijaya FC yang juga merupakan andalan Timnas Bhutan! Pada awalnya, Chenco di jadwalkan untuk membela Timnas Bhutan dalam FIFA Matchday melawan Makau pada tanggal 6 September 2023.

BACA JUGA : Pasca Penetapan Menjadi Tersangka, Hendri Zainuddin Akui Masih Bingung dengan Kasus Korupsi KONI
Namun, KITAS Chencho baru saja di terbitkan setelah FIFA Matchday tersebut. Ini artinya, Chencho akan tetap berada di Indonesia dan siap untuk bersinar bersama Sriwijaya FC dalam pertandingan perdana mereka menghadapi Sada Sumut FC pada Minggu, 10 September 2023. Chenco Gyeltshen adalah seorang penyerang yang telah mengumpulkan 42 caps dan mencetak 12 gol untuk Timnas Bhutan hingga saat ini. Pelatih Sriwijaya FC, Muhammad Yusuf Prasetyo alias Yoyo, benar-benar percaya diri dengan potensi Chencho. "Dia telah menunjukkan perkembangan yang luar biasa. Saya sangat berharap dia akan mencetak banyak gol dan membawa kemenangan untuk Sriwijaya FC," serunya dengan semangat pada Selasa, 5 September 2023.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan