Polsri Jaring Direktur Baru
PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Masa jabatan kepemimpinan Direktur Politeknik Negeri Sriwijaya (Polsri), Dr Ing Ahmad Taqwa MT akan berakhir pada 31 Januari 2024.
Sebagai persiapan pengganti, Polsri pun mulai melakukan proses penjaringan untuk memilih Direktur Polsri periode 2024-2028 pada 28 Juli-31 Agustus 2023.
Ketua Pemilihan Direktur Polsri periode 2024-2028, Zainuddin ST MT mengatakan pemilihan ini harus dilakukan karena Polsri sebagai
PTN yang keberadaan dan pelaksanaannya diatur Permenristekdikti Nomor 17/2019 tentang Statuta Polsri. “Pada pasal 38 ayat (2) diatur masa jabatan
Direktur Polsri selama 4 (empat) tahun dan dapat diangkat kembali untuk 1 (satu) kali masa jabatan.
Saat ini proses penjaringan dari yang dicalonkan dan mencalonkan," jelasnya, kemarin.
Maka sehubungan dengan akan berakhirnya masa jabatan Direktur Polsri periode 2020-2024, Senat Polsri mengadakan pemilihan Direktur Polsri periode 2024-2028. “Dalam
Permenristekdikti Pasal 2 mengatur pemimpin PTN merupakan dosen PNS yang diberi tugas tambahan dan Pasal 6 tahap
penjaringan bakal calon dilaksanakan paling lambat 5 bulan sebelum berakhir masa jabatan pemimpin PTN yang sedang menjabat,” tegasnya.
Dia pun merinci untuk jadwal penjaringan yang sudah ditetapkan, mulai dari tahap penjaringan bakal calon yang sedang berlangsung saat ini,
tahap penyaringan calon 4-11 Oktober, pemilihan calon 4-25 Desember 2023, terakhir penetapan dan pelantikan oleh Kementerian.
"Hasil tahap penjaringan dan penyaringan ditetapka melalui sidang senat/rapat senat tertutup.
Pada tahap pemilihan yang memiliki hak suara adalah anggota senat 65 persen dan menteri 35 persen," bebernya.
Dikatakan, persyaratan bakal calon yakni PNS memiliki pengalaman jabatan sebagai dosen dengan jenjang akademik paling rendah Lektor.
“Beriman dan bertakwa, berusia paling tinggi 60 tahun, punya pengalaman manajerial paling rendah ketua jurusan, paling rendah pejabat eselon Il.a di lingkungan instansi pemerintah,” cetusnya.
Kemudian bersedia dicalonkan menjadi Direktur, sehat jasmani dan rohani, bebas narkotika, prekursor, dan zat adiktif lainnya, dan lain sebagainya.
“Bagi yang berminat silahkan mendaftar ke Panitia Pemilihan Direktur pada 11-23 Agustus 2023 pukul 16.00 WIB ke Ruang Sekretariat Pemilihan Direktur Lt 1 Gedung KPA Polsri,” bebernya.
Formulir pendaftaran dapat di-download melalui laman: httes: senat. -olsri.ac.id atau dapat diambil langsung ke Panitia Pemilihan. (nni/fad)