https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Kolaborasi Lima Unsur, FDR Sukses

MUARADUA - Setelah berjalan sejak 6 juni 2023 lalu, event Festival Danau Ranau (FDR) XXII Tahun 2023 di Kabupaten OKU Selatan, kemarin (25/6) resmi ditutup.

Closing Ceremony FDR dilakukan Sekda OKU Selatan Rahmatullah SSTP MM.

‘’FDR ini digelar untuk mempromosikan wisata, kebudayaan di OKU Selatan, tetapi juga menjaga warisan leluhur tersebut.

Wisata dan budaya ini diharapkan akan terus lestari,’’ ujarnya.

Pemda OKU Selatan menilai, gelaran Festival Danau Ranau tahun ini berjalan  sukses.

‘’Semua pihak bersatu padu, bersinergi, termasuk juga ada dari tokoh adat yang bersemangat mensukseskan acara FDR ini," ungkap Sekda OKU Selatan Rahmatullah.

FDR diketahui juga salah satu event yang kontinyu dilaksanakan di Danau Ranau, disamping beberapa event lain besar lain seperti Sriwijaya Ranau Gran Fondo.

Event ini digelar untuk mengoptimalkan pariwisata dan budaya.

‘’Dengan event FDR ini juga, diharapkan akan membantu kembali meningkatkan putaran ekonomi masyarakat dan juga daerah," ungkapnya.

Gubernur Sumsel Herman Deri diwakili  Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Sumsel Aufa Syahrizal SP MSc mengatakan jika perkembangan wisata di OKU Selatan saat ini semakin baik. Hal ini jelas berkat kerja semua pihak, atau dalam sebuah konsep yakni Penta-helix.

‘’Ada kolaborasi 5 (Lima Unsur) unsur subjek atau stakeholder pariwisata, yaitu Academician (Akademisi), Business (Bisnis), Community (Komunitas), Government (Pemerintah) dan Media (Publikasi Media) dalam komitmen membangun pariwisata. 

Ini yang saya lihat juga sudah berjalan di OKU Selatan. Ini bukti kebhinekaan untuk membangun OKU Selatan juga sangat kuat," bebernya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan