https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Fasilitasi Masyarakat Berobat Gratis

PALEMBANG - Penyaluran dana zakat diimplementasikan melalui berbagai program sosial. Kali ini Baznas Sumsel memberikan keringanan dan membantu masyarakat yang membutuhkan, berupa penyaluran bantuan zakat untuk kaum duafa di Klinik Umat, kemarin (17/1). Wakil Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel), H Mawardi Yahya mengingatkan Baznas Sumsel agar menyalurkan bantuan zakat kepada masyarakat kurang mampu secara merata.

"Salurkan bantuan secara merata kepada yang membutuhkan. Lakukan penyaluran melalui program-program terbaik ke masyarakat di Provinsi Sumatera Selatan," ujarnya saat menghadiri acara.

Ia berharap program serupa bisa tersebar merata ke 17 kabupaten/kota Sumsel sehingga dapat meringankan beban masyarakat kurang mampu dan banyak yang mendapatkan manfaatnya sesuai amanah pemberi infak dan sedekah.

Ketua Baznas Sumsel, H Najib Haitami mengungkapkan pihaknya menjalankan berbagai program dalam penyaluran zakat, di antaranya menggelar pengobatan gratis bagi kaum duafa, memberikan sembako kepada masyarakat kurang mampu, menggelar khitanan massal, santunan kepada anak yatim piatu, dan lainnya. "Berbagai program ini sudah kita laksanakan," bebernya.

Najib mengatakan dalam memperingati HUT Baznas ke-22 tahun ini diharapkan menjadi momen untuk memaksimalkan program yang telah direncanakan, guna men-support Pemprov Sumsel menyalurkan bantuan tepat sasaran dan mensejahterakan masyarakat. “Kita selalu berupaya menunaikan apa yang jadi kebutuhan masyarakat kurang mampu," tandasnya.

Terpisah, Wakil Ketua IV Ahmad Marjundi SP MSi menambahkan kegiatan kali ini berbagi untuk para dhuafa karena sudah masuk program nasional. “Hari ini (kemarin, red) kita gelar program khitanan kepada 20 anak, pemberian santunan bagi 20 orang kaum dhuafa serta yatim, dan pengobatan gratis untuk 50 orang," bebernya.

Selain itu, sambung Ahmad, pihaknya sekaligus me-launching kegiatan Baznas  Sumsel dengan Klinik Umat hingga akhir tahun 2023, berupa khitanan dan pengobatan gratis. "Dengan adanya kerjasama antara Klinik Umat dan Baznas Sumsel, semua pengobatan masyarakat kurang mampu ditanggung Baznas Sumsel. Nama program Baznas Sumsel ini Sumsel Sehat," ucapnya. Ditarget setiap bulan ada 150 orang bisa berobat gratis di luar USG, khitanan, dan perawatan untuk pasien diabetes. Mereka cukup melapor ke Baznas Sumsel atau datang ke Klinik Umat. Nanti Klinik Umat berkoordinasi dengan Baznas Sumsel untuk memberikan pelayanan kesehatan. (nsw/fad)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan