https://sumateraekspres.bacakoran.co/

10 Tips Menghemat Listrik yang Bisa Kamu Coba Agar Tagihan Berkurang

SUMATERAEKSPRES.ID - Ada banyak sekali cara yang dapat kamu lakukan untuk menghemat kebutuhan listrik agar tagihan listrik di rumah kamu berkurang. Selain itu, ternyata dengan menghemat listrik, kita juga dapat membantu mengurangi emisi karbon dioksida dari pembakaran energi yang tidak bersih. Lantas, bagaimana cara menghemat listrik agar tagihan berkurang? Menghemat listrik di rumah ternyata tidak sulit dilakukan, lho. Asalkan, kita bisa menerapkan kebiasaan baru, seperti berikut ini.

1. Gunakan listrik prabayar

Dengan menggunakan meteran listrik dengan sistem prabayar ini, kamu dapat mengatur sendiri seberapa penggunaan listrik di rumahmu agar tetap hemat.

2. Matikan alat elektronik saat tidak digunakan

Mematikan semua alat elektronik yang tidak digunakan di rumah merupakan cara yang sangat ampuh untuk menghemat listrik dan mengurangi tagihan secara signifikan. Jangan biarkan peralatan elektronik kamu tetap terhubung dengan stop kontak listrik jika sudah selesai menggunakannya. BACA JUGA : Tingkatkan Keandalan Listrik Tanpa Padam Mulailah membiasakan diri untuk selalu mencabut kabel yang tidak terpakai.

3. Cabut steker pengisi daya baterai

Siapa nih yang setelah mengisi daya baterai ponsel hingga penuh lalu membiarkan kabelnya tetap terhubung dengan stop kontak ? Stop melakukan hal itu ya, karena kabel yang masih terhubung dengan stop kontak saat tidak terpakai tetap akan mengalirkan arus listrik loh. Jadi, jika ingin menghemat listrik, hindari kebiasaan ini ya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan