CEK SEGERA! Inilah Nilai Tertinggi dan Terendah Dalam UTBK SNBT 2025
253.421 Peserta Lolos UTBK SNBT 2025, Nilai Tertinggi Capai 819,85-Foto: sumateraekspres.id/dall-e-
Dengan sistem baru ini, peserta dapat lebih fokus bersaing dalam ruang lingkup prodi yang mereka minati tanpa harus berkompetisi secara lintas jurusan.
Tingkat keketatan seleksi tahun ini tercatat mencapai 29,43 persen, artinya hanya sekitar sepertiga dari total peserta yang berhasil lolos.
Lebih dari 600 ribu peserta belum mendapatkan tempat di perguruan tinggi manapun dan disarankan mengikuti jalur seleksi mandiri.
Dari total 145 perguruan tinggi yang berpartisipasi, terdiri atas 75 perguruan tinggi negeri (PTN), 26 Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN), dan 44 politeknik vokasi.
Universitas Negeri Surabaya tercatat menerima peserta terbanyak dengan 8.813 peserta, disusul Universitas Hasanuddin (8.188), Universitas Negeri Medan (5.766), dan Universitas Brawijaya (5.764).
BACA JUGA:Bergabung ke BUMN! Inilah 10 Kampus yang Alumninya Banyak Bekerja di PT PLN dan Pertamina
BACA JUGA:SELAMAT! Inilah Jumlah Peserta yang Bakal Lulus UTBK SNBT 2025
Hasil kelulusan dapat diakses mulai pukul 15.00 WIB melalui laman resmi SNBT dan 43 situs mirror dari berbagai PTN.
Tampilan pengumuman dibedakan dengan warna: biru untuk peserta yang dinyatakan lulus, dan merah disertai pesan penyemangat untuk peserta yang belum berhasil.
