Sumatera Ekspres | Baca Koran Sumeks Online | Koran Sumeks Hari ini | SUMATERAEKSPRES.ID - SUMATERAEKSPRES.ID Koran Sumeks Hari ini - Berita Terhangat - Berita Terbaru - Berita Online - Koran Sumatera Ekspres

https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Mitsubishi baru

Lapas Kayuagung Panen Kangkung Latih Warga Binaan

KETERAMPILAN: Penanaman tanaman kangkung yang dilakukan Lapas Kelas IIB Kayuagung diharapkan bisa meningkatkan keterampilan warga binaan. -FOTO: NISA/SUMEKS-

KAYUAGUNG, SUMATERAEKSPRES.ID - Sayur kangkung merupakan salah satu produk unggulan Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Kayuagung dalam mendukung kebutuhan pemenuhan internal.

Selain itu penanaman kangkung di Lapas juga bisa meningkatkan keterampilan warga binaan.

BACA JUGA:Lapas Lahat Tanam Kangkung Dukung Ketahanan Pangan Nasional

BACA JUGA:Warga Banyuasin Sukses Sulap Lahan Kosong Jadi Kebun Kangkung dan Ubi

Kalapas Kelas IIB Kayuagung, Syaikoni mengungkapkan, sebagai UPT Pemasyarakatan harus aktif berkontribusi dalam menjaga ketahanan pangan.

Kali ini pihaknya melakukan panen sayur kangkung. ‘’Alhamdulillah hasil panen kangkung cukup lumayan,’’ ujarnya.

Tak hanya menanam kangkung, pihaknya juga melakukan penanaman kacang pada lahan pembinaan.

‘’Tanaman kacang ini diharapkan bisa menjadi komoditas alternatif untuk ketersediaan bahan pangan,’’ ujarnya.

Sebelumnya, lapas juga melakukan penanaman batang pisang. ‘’Dengan berbagai kegiatan pertanian yang produktif ini, kita memastikan area pertanian tetap terawat dan siap digarap secara optimal,’’ katanya.

BACA JUGA:Tanam Kangkung Hasilkan Cuan, Manfaatkan Sedikit Lahan Sawah

BACA JUGA:Dari Lahan 6×15 Meter, Mujianti Raup Rp1 Juta per Bulan dari Kangkung

Ditambahkannya, beragam kegiatan ini menunjukkan komitmen dalam mendukung program ketahanan pangan nasional melalui berbagai kegiatan produktif.

‘’Semoga nantinya tanaman kacang tanah yang ditanam juga dapat tumbuh subur dan bisa dipanen bersama seperti tanaman yang lainnya dan sudah berhasil dinikmati,’’ katanya. (uni/)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan