PALEMBANG - Besarnya market internet premium yang di Metropolis mengiringi PT Mora Telematika Indonesia, Tbk semakin konsen membidik pasar ini. Ke depan market ini terus dimaksimalkan melalui Bidik Market premier link. Hal tersebut diungkap Harri Ananto, Manager Enterprise Regional I PT Mora Telematika Indonesia saat memberikan santunan kepada anak yatim piatu sekaligus buka bareng di NCD Palembang, Kamis (6/4). Acara ini mengangkat tema “Iftar Ramadhan Regional Moretelindo”.
Ia mengatakan Palembang berkembang menjadi daerah yang maju dan berkembang pesat. Ini tentu saja membutuhkan jaringan internet yang baik, sejalan dengan pasar dan fokus bisnis ke depan. "Kami punya kualitas jaringan terbaik untuk memenuhi kebutuhan pelanggan premier link," katanya.Menurutnya, selain pelanggan ritel dan medium, pihaknya cover pelanggan corporate. "Permintaan dan market di Palembang sangat baik terbukti dari pertumbuhan bisnis kita," ulas dia. Dikatakan, jaringan sudah ada dimana, bahkan di Palembang sudah mencover 90 persen dengan ribuan pelanggan. Ada juga pelanggan yang berada di pesisir Sungai Musi. Untuk sampai di sana saja butuh waktu 1 jam dan coverage-nya sangat baik. "Semua jaringan kita menggunakan fiber optik dengan kualitas baik," tuturnya. BACA JUGA : Beli Mobil Listrik Sekarang, Ini Besaran Subsidinya Buat Kamu
Selain itu, kata dia, layanan juga full servis karena stand by 27 jam 7 hari. "Kami memberikan pelayanan ekstra dimana pun, custumer servis kita buka 24 jam;" bebernya. Sementara terkait kegiatan santunan dan buka bareng, ia mengatakan acara ini merupakan kegiatan nasional yang digelar di lima kota besar, yakni Medan, Palembang, Jakarta, Bandung, dan Surabaya. "Hari ini (Kamis, red) kita gelar di Palembang," ulas dia.Melalui kegiatan ini, lanjut dia, pihaknya ingin berbagi. Total ada 70 anak panti dan pengurus. Mereka juga diberikan santunan. "Selain berbagi, kami juga memberikan edukasi mengenai internet sehingga mereka paham manfaat dan bahaya internet," pungkasnya. (yun/fad)
Kategori :