JAKARTA, SUMATERAEKSPRES.ID - AutoFamily mungkin sudah terbiasa dengan suara khas mesin mobil Toyota yang menemani aktivitas sehari-hari.
Namun, apa jadinya jika tiba-tiba terdengar suara kasar atau aneh dari ruang mesin? Jangan khawatir.
Berikut beberapa penyebab suara kasar pada mesin mobil dan langkah yang dapat dilakukan untuk mengatasinya.
Jika ragu, segera kunjungi cabang Auto2000 terdekat atau manfaatkan layanan Auto2000 Home Service.
BACA JUGA:Mobil Hantam Dua Lapak Pedagang di Palembang, Diduga Pengemudi Mengantuk
BACA JUGA:Tak Berhenti Ucap Syukur Sukardi Terima Grand Prize 1 (satu) Unit Mobil Honda BRV dari BANK BRI
1. Kompresor AC Mobil
Salah satu penyebab utama suara kasar dari mesin adalah kompresor AC mobil. Komponen ini berfungsi menjaga kesejukan kabin, namun dapat menimbulkan suara berisik jika olinya mulai habis.
Kekurangan oli pada kompresor AC dapat menyebabkan kerusakan fatal. Oleh karena itu, penting untuk memeriksa oli kompresor secara rutin agar tetap optimal.
2. Oli Mesin
Oli mesin yang kurang atau berkualitas buruk bisa membuat komponen mesin kekurangan pelumasan. Akibatnya, komponen mesin saling bergesekan, menyebabkan keausan lebih cepat, bahkan berisiko menyebabkan mesin turun.
Untuk mencegah hal ini, AutoFamily perlu memastikan oli mesin selalu dalam kondisi cukup dan baik melalui pemeriksaan rutin.
BACA JUGA:Perkiraan UMP Sumsel Rp3.681.571, Prabowo Umumkan Upah Minimum 2025 Naik 6,5%
BACA JUGA:146 Pelamar PPPK Prabumulih Terancam Gagal, Ini Alasannya
3. Sabuk Pemutar
Beberapa komponen mobil, seperti alternator dan kompresor AC, bekerja dengan memanfaatkan tenaga mesin yang diteruskan melalui sabuk pemutar.
Sabuk ini dapat aus seiring pemakaian, menghasilkan suara berisik jika dibiarkan terlalu lama.
Sebelum habis bidang geseknya, segera ganti sabuk pemutar untuk mencegah masalah yang lebih serius, seperti putusnya sabuk di tengah jalan.