OKU TIMUR, SUMATERAEKSPRES.ID – Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati OKU Timur 2024 nomor urut 01, Ir. H. Lanosin MT MM dan HM Adi Nugraha Purna Yudha SH (Enos-Yudha), mencatat kemenangan telak dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.
Berdasarkan hitungan cepat (quick count) yang dilakukan oleh Lembaga Survei Indonesia (LSI), pasangan ini meraih 64,45% suara dengan tingkat masuk data mencapai 98%.
Sementara itu, pasangan nomor urut 02, Fery Antoni SE dan dr. Herly Sunawan SH, memperoleh 35,55% suara. Perolehan suara ini menegaskan dominasi Enos-Yudha dalam kontestasi politik di Kabupaten OKU Timur.
BACA JUGA:Klaim Raih Kemenangan di Pilkada Banyuasin: Askolani dan Netta Indian Ucapkan Terima Kasih
BACA JUGA:RDPS Sebut Hasil Perjuangan Semua Tim Relawan, Unggul Quick Count 2 Lembaga Survei
Hasil Quick Count Selaras dengan Real Count Internal
Merespons hasil tersebut, Enos menyampaikan rasa syukur atas capaian yang diraih.
Ia juga menegaskan bahwa hasil quick count LSI sejalan dengan perhitungan real count internal tim pemenangan, yang menunjukkan angka serupa.
“Kami berharap seluruh tim segera mengamankan seluruh dokumen administrasi terkait perhitungan manual untuk memastikan tidak ada kesalahan,” kata Enos saat didampingi pasangannya, Yudha, serta perwakilan partai pengusung, di Rumah Besar, Desa Sidomulyo, Kecamatan Belitang, OKU Timur, Rabu (27/11/2024).
Enos mengungkapkan bahwa perolehan suara ini menunjukkan peningkatan sekitar 10% dibandingkan Pilkada sebelumnya.
BACA JUGA:Isu Surat Suara Dicoblos, Banyak TPS Dipantau CCTV, Forkopimda Sumsel Tinjau Pilkada di Daerah Rawan
BACA JUGA:Banjir, Tetap Antusias Nyoblos
“Kami memang menargetkan perolehan suara semaksimal mungkin, dan hasil ini sangat kami syukuri. Ini menunjukkan masyarakat OKU Timur masih percaya pada visi OKU Timur Maju Lebih Mulia,” tambahnya.
Ajakan untuk Tetap Bersatu
Dalam suasana penuh kemenangan, Enos mengimbau masyarakat OKU Timur untuk tetap menjaga persatuan meskipun pilihan politik berbeda.
“Pilihan boleh berbeda, tetapi kita semua tetap saudara. Mari bersama-sama menjaga kerukunan demi kemajuan daerah ini,” ujarnya.
Selain itu, ia juga mengapresiasi pelaksanaan Pilkada yang berjalan lancar dan kondusif. Enos menyampaikan terima kasih kepada Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), kepolisian, TNI, serta penyelenggara Pilkada yang telah bekerja keras memastikan proses berlangsung aman dan tertib.