10 Rekomendasi HP Entry Level 1 Jutaan Terlaris 2024, Ada Incaranmu?

Selasa 26 Nov 2024 - 15:10 WIB
Reporter : Heru
Editor : Irwansyah

SUMATERAEKSPRES.ID - Menjelang penghujung tahun, kebutuhan konsumen akan smartphone berkualitas dengan harga terjangkau semakin meningkat.

Baik untuk mendokumentasikan momen liburan maupun menunjang aktivitas harian, menemukan perangkat yang sesuai kebutuhan tanpa menguras dompet sering menjadi tantangan.

Jika Anda memiliki anggaran sekitar 1 juta rupiah, ada beberapa pilihan ponsel pintar yang mampu memberikan performa memadai untuk penggunaan sehari-hari.

BACA JUGA:Asyik ada Total 27 hari Bakal Libur dan Cuti Bersama 2025

BACA JUGA:Polda Sumsel Gagalkan Penyelundupan 17 Ton Pupuk Bersubsidi, Lima Tersangka Ditangkap

Berikut rekomendasinya:

1. TECNO Spark Go 1

- Harga: Rp929.000

Untuk alternatif lebih hemat, TECNO Spark Go 1 hadir dengan baterai 5000 mAh dan layar 6,67 inci.

Kombinasi ini cocok untuk kebutuhan hiburan hingga penggunaan dasar sehari-hari.

Dukungan teknologi Dynamic Port 2.0 serta konektivitas 4.5G memastikan pengalaman yang lancar.

BACA JUGA:Dialog Kebhinekaan di Malang: Meneguhkan Peran Pemuda Muhammadiyah dalam Menjaga Ideologi Pancasila

BACA JUGA:Rekrutmen Pertamina Training and Consulting untuk Lulusan SMA hingga S1, Ini Syarat dan Posisinya

2. TECNO Spark 30C

- Harga: Rp1.399.000

TECNO Spark 30C menawarkan kamera 48 MP dengan sensor SONY IMX582, ideal untuk penggemar konten kreatif.

Didukung RAM 12GB (6+6GB Extended RAM) dan baterai 5000 mAh, ponsel ini dirancang untuk menunjang aktivitas sepanjang hari.

Kategori :