Kinerja Neraca Pembayaran Indonesia Meningkat pada Triwulan III 2024, Perkuat Ketahanan Eksternal

Kamis 21 Nov 2024 - 11:47 WIB
Reporter : Rian Sumeks
Editor : Rian Sumeks

Faktor ini mencerminkan persepsi positif investor terhadap prospek perekonomian Indonesia yang tetap stabil.

Selain itu, aliran modal asing ke instrumen investasi portofolio juga meningkat, seiring dengan imbal hasil investasi yang menarik. Namun, investasi lainnya tercatat mengalami defisit akibat peningkatan penempatan investasi swasta pada berbagai instrumen finansial luar negeri.

Proyeksi NPI 2024 dan Kebijakan Bank Indonesia

Ke depan, Bank Indonesia akan terus memantau dinamika perekonomian global yang dapat mempengaruhi prospek NPI. Bank Indonesia juga berkomitmen untuk memperkuat kebijakan makroekonomi yang didukung oleh sinergi antara pemerintah dan otoritas terkait guna menjaga ketahanan sektor eksternal.

Proyeksi untuk NPI sepanjang tahun 2024 tetap positif, dengan defisit neraca transaksi berjalan diperkirakan akan tetap berada dalam kisaran rendah antara 0,1% hingga 0,9% dari PDB.

Neraca transaksi modal dan finansial diperkirakan akan terus mencatatkan surplus, didorong oleh aliran investasi langsung dan investasi portofolio yang terus tumbuh, beriringan dengan persepsi positif investor terhadap perekonomian Indonesia dan imbal hasil investasi yang menarik.

Kategori :