BSB Cabang Tebing Tinggi Sukses Gelar Lomba Mewarnai, Diikuti Ratusan Peserta

Minggu 17 Nov 2024 - 20:31 WIB
Reporter : tim
Editor : Edi Sumeks

SUMATERAEKSPRES.ID - Dalam rangka merayakan HUT ke-67, Bank Sumsel Babel (BSB) menggelar kegiatan lomba mewarnai di Gedung Serbaguna Empat Lawang, Sabtu (16/11/2024). 

Dihadiri Pj Sekda Empat Lawang, Yulius Sugiantara, Pemimpin BSB Cabang Tebing Tinggi, Irwan Kurniawan, beserta seluruh staf dari cabang dan capem di wilayah Empat Lawang.  

Irwan Kurniawan mengungkapkan apresiasinya kepada panitia dari Cabang Tebing Tinggi, Capem Pendopo Lintang, dan Capem Ulu Musi yang telah bekerja keras untuk menyukseskan acara ini. 

"Kegiatan ini merupakan bagian dari program kerja kami untuk mendekatkan diri dengan masyarakat Empat Lawang," kata Irwan.

BACA JUGA:Edukasi Menabung Sejak Dini, BSB Tebing Tinggi Gelar Lomba Mewarnai di Empat Lawang

BACA JUGA:Dorong Pengembangan UMKM Kopi, Dalam RUPS Luar Biasa, Riera Echorynalda Direktur Perempuan Pertama BSB

Sebagai bank daerah, kami ingin mengedukasi masyarakat sejak dini tentang pentingnya menabung, sejalan dengan tema acara Asyiknya Menabung Seperti Mewarnai Masa Depan yang Ceria.

Lomba mewarnai ini diikuti sekitar 250 peserta dengan tiga kategori, yaitu Me and Mom untuk anak TK/PAUD, Me and Mom kategori SD kelas 1, 2, dan 3 dan Kategori individu untuk SD kelas 4, 5, 6.

Kategori :