Timnas Indonesia Tak Mudah Dikalahkan

Jumat 27 Sep 2024 - 21:03 WIB
Reporter : Irfan Sumeks
Editor : Dandy

JAKARTA, SUMATERAEKSPRES.ID – Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong terus membikin strategi agar skuad Merah Putih sulit dikalahkan oleh lawan-lawannya. “Kita tidak akan mudah dikalahkan oleh lawan siapa pun,” ujar pelatih berusia 53 tahun itu.

Sebagai pelatih skuad Garuda, Shin Tae-yong berjanji akan terus membangun timnas Indonesia menjadi lebih kuat. “Kita ingin sepak bola lebih naik lagi,” tegasnya. 

BACA JUGA:Kejar 3,45 Juta Wisatawan Baru

BACA JUGA:Moratelindo Gelar Customer Gathering

Ia juga membantah adanya anggapan pemain keturunan bisa menggusur pemain lokal di timnas. “Saya cukup objektif dalam menentukan pemain dan kolaborasi jadi kunci selain kepercayaan pemain pada pelatih,” ungkapnya.

Diakuinya, saat ini performa timnas Indonesia sedang baik. Adanya pemain keturunan ikut membantu perkembangan pemain lokal dan terus memberikan kontribusi saat kembali ke klub. Sebagai bukti Rizky Ridho, pemain potensial selalu dalam radar skuad Garuda.

“Kita bisa lihat sendiri bahwa masyarakat dan fans sepak bola Indonesia pada bahagia pastinya. Mungkin dengan adanya pemain naturalisasi, kita bisa memposisikan diri kita sekarang,” kata Shin Tae-yong.

Adanya misi agar timnas Indonesia sulit dikalahkan membutuhkan proses guna menjadi tim yang belum tumbang di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia bisa jadi bukti awal. Tentunya, perlu program berkelanjutan demi membawa nama Indonesia terbang tinggi.

“Saya juga berharap pemain lokal bisa terus berkembang bersama timnya. Kritik negatif pada pemain keturunan lebih baik dialihkan menjadi dukungan,” tuturnya. Ia juga optimis dengan posisi lebih baik di ranking FIFA akan membuat Indonesia tidak mudah diremehkan.

“Jadi memang masih ada yang bilang ini menyusahkan pemain lokal. Tapi saya minta tolong jangan ada yang salah sangka. Kalau kita bisa naik peringkat di FIFA, pasti sepak bola kita tidak akan mudah dikalahkan,” ujarnya. (*)

 

Kategori :