Hapus Rekor Buruk

Selasa 14 Mar 2023 - 00:54 WIB
Reporter : dedesumeks
Editor : dedesumeks

PORTO-Ambisi besar diusung Inter Milan saat mengunjungi markas FC Porto di leg kedua babak 16 besar Liga Champions di Estadio do Dragao, dini hari nanti (15/3). Tim asuhan Simone Inzaghi itu ingin menghapus rekor buruk tandang mereka.

Dari dua laga away terakhir, Nerazzurri selalu kalah. Yakni tumbang 0-1 di markas Bologona. Setelah itu, Si Ular Besar dijinakkan tim papan bawah, Spezia dengan skor 1-2.

Pelatih Inter, Simone Inzaghi pun secara khusus mengingatkan rekor away yang buruk itu. “Jelas ada sesuatu yang perlu disesuaikan. Kami tahu harus mengubah tren di luar San Siro (Giusppe Meazza),” tegas Inzaghi dikutip dari Football Italia.

Inter hanya membutuhkan hasil imbang untuk lolos ke babak delapan besar. Setelah pada leg pertama menang 1-0. Namun, sang allenatore memastikan itu tidak akan menjadi pekerjaan mudah bagi anak asuhnya.

Makanya, Inzaghi berharap timnya bisa menunjukkan performa terbaik. "Pertandingan berat menanti kami melawan Porto. Kami memiliki kesempatan untuk melaju ke perempat final tetapi itu tidak akan mudah. Kami akan melakukan yang terbaik. Kami memiliki waktu yang diperlukan untuk mempersiapkan diri,” ujarnya di inter.it.

Di kubu Porto, sempat dikejutkan dengan kekalahan kandang dari Gil Vicente di Liga Portugal, anak asuh Sérgio Conceição mampu bangkit dan memenangi duel kontra Chaves serta Estoril jelang laga ini. Itu jelas modal bagus menyambut duel hidup mati ini.

Namun, Porto yang diganggu cukup banyak masalah cedera harus bekerja lebih keras pada laga ini. Khususnya karena mereka harus menghadapi Inter tanpa pemain paling berpengaruhnya, Otávio yang diskors untuk laga di Estadio do Dragao.

BACA JUGA : Jepang Lengkapi Peserta Piala Dunia U-20 Untuk bisa membalikkan keadaan, Porto sangat berharap Mehdi Taremi bisa menemukan kembali kemampuannya dalam mencetak gol. Bomber Iran itu dalam 11 pertandingan terakhirnya hanya mampu mencetak dua gol.

“Sekarang kami memiliki satu lagi pertandingan pada hari Selasa (Rabu). Kami di sini untuk menjawab," kata Sergio Conceicao dalam pernyataan kepada Sport TV.

Pada leg pertama, Sergio Conceicao menyebut timnya sudah bisa menyulitkan Inter dan ia berharap bisa melanjutkannya di Portugal. “Kami memiliki 90 menit lagi untuk dimainkan di Dragao," tegasnya di situs UEFA.

Selain Otavio, tuan rumah juga tanpa Evanilson, Gabriel Veron, dan Galen. Sementara Inter, Joaquin Correa dipastikan masih absen saat Milan Skriniar juga diragukan.

Ini akan menjadi pertemuan keenam kedua klub di Liga Champions. Sebelum bersua di leg pertama Februari lalu, mereka berduel pada musim 2004/2005 dan 2005/2006 di mana Inter menang dua kali dan Porto unggul sekali. (amr/gsm/)

Tags :
Kategori :

Terkait