Polisi Pilih Bungkam, Identitas Pelaku Penusukan Masih Gelap

Senin 06 Mar 2023 - 12:24 WIB
Reporter : Alf Sumeks
Editor : Alf Sumeks

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Sementara itu, dari pantauan sumateraekspres.id di lokasi kejadian Jl HBR Motik persis di depan gerai Alfamart dan di samping gudang PT Indofood Sukses Makmur sejumlah pengemudi ojol dan pedagang disana menolak berkomentar banyak.

"Saya taunya kejadian sore, sepengetahuan saya yang jual itu orangnya pendiam, tidak banyak ngomong. Paling ngomong kalau mau pesan kopi," aku M (33), seorang pedagang siomay di lokasi kejadian, Senin (6/2/2023).

Informasi yang dihimpun, penusukan bermula saat korban berinisial M Erlan (44), anggota Samapta Polrestabes Palembang berpangkat Ajun Inspektur Satu (Aiptu) terlibat cekcok mulut dengan terduga pelaku yang menjual roti bakar di lokasi kejadian, Minggu (5/4/2023) sore sekitar pukul 17.30 WIB.

BACA JUGA : CCTV  Tak Aktif, Alfamrt Dirampok
Saat itu, korban yang tinggal di Ki Merogan Kecamatan Kertapati ini tengah membeli roti bakar, sejurus setelah itu korban yang mengendarai mobil kembali lagi ke penjual roti.

Entah apa yang dibicarakan tiba-tiba terjadi cekcok mulut yang berujung pada penusukan terhadap korban.

Korban ditusuk di dada kanan dengan menggunakan pisau yang digunakan untuk memotong roti. Pisau itupun langsung tertancap di dada kanan korban.

Tags :
Kategori :

Terkait