Meriah Jalan Sehat HUT Kementerian BUMN di OKU

Minggu 05 Mar 2023 - 20:48 WIB
Reporter : Edi Purnomo
Editor : Edi Purnomo

BATURAJA – Menteri BUMN Erick Thohir mengajak karyawan BUMN dan masyarakat mengikuti jalan sehat bersama. Kegiatan tersebut dalam memperingati HUT Kementerian BUMN ke 25.

Untuk di Kota Baturaja, ribuan warga antusias mengikuti kegiatan mengambil start dan berakhir (finis) di Taman Kota Baturaja, kemarin (5/3). Jalan sehat ditandai penyerahan estafet obor BUMN dari perwakilan karyawan SMBR kepada PJ Bupati OKU, H Teddy Meilwansyah.

Rute jalan sehat mulai dari depan RSUD menuju simpang 3 Kemenag lanjut ke simpang 3 kantor pos (Jl A Yani), berbelok di simpang Ramayana, dan menuju arah rumah dinas Kabupaten. Lanjut arah tugu pasar atas (Jl Akmal) dan menuju arah Stasiun (Jl Pahlawan Kemarung), menuju Jembatan Ogan 1 dan kembali ke taman Kota Baturaja.

Selain jalan sehat ada juga kegiatan senam bersama. Jalan sehat ini juga memberikan berbagai aneka doorprize menarik, termasuk hadiah utama sepeda lipat dan motor listrik. Disamping itu ada juga kegiatan bazaar UMKM.

Direktur Fungsi Operasi PT Semen Baturaja Persero (Tbk) Suherman Yahya, menyampaikan, kegiatan jalan sehat tersebut merupakan kolaborasi SMBR dengan PT Permodalan Nasional Madani (PNM).

Konsepnya, jalan sehat dengan obor estafet BUMN dari sabang sampai Merauke. Ini dilaksanakan bertahap yang dilaksanakan di 15 provinsi, pada 234 kabupaten dan kota di seluruh Indonesia.

“Kegiatan ini sinergitas BUMN, dengan tujuan memperingati HUT kementerian BUMN yang ke 25,” ujarnya. Sehingga SMBR yang berada dibawah naungan SIG bisa terus memberikan manfaat kepada masyarakat. Serta bisa dirasakan keberadaannya bagi seluruh masyarakat.

Sementara, Penjabat Bupati OKU, H Teddy Meilwansyah SSTP MM MPd mengapresiasi kegiatan jalan sehat HUT kementerian BUMN ke 25. Pemkab OKU dan masyarakat OKU mengucapkan terimakasih kepada PT Semen Baturaja atas kontribusi selama ini yang sudah banyak diberikan kepada masyarakat OKU.

“Kegiatan ini baik sekali,” ujarnya. Apalagi di OKU sudah banyak berbagai jenis komunitas olahraga. Kesadaran masyarakat akan pentingnya olahraga sudah meningkat.

Tags :
Kategori :

Terkait