Budayakan Gowes, Sehatkan Jasmani

Sabtu 22 Jun 2024 - 20:19 WIB
Reporter : Agustina
Editor : Dede Sumeks

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID-Antusias masyarakat Kota Palembang mengikuti event gowes bersama Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang sangat tinggi, kemarin.

Ratusan peserta dilepas langsung Pj Wali Kota Palembang, Dr Ucok Abdulrauf Damenta Mag.rer.pulp, CGCAE didampingi Sekretaris Daerah (Sekda), Drs H Ratu Dewa MSi, di halaman Rumah Dinas Wali Kota Palembang (Kambang Iwak), kemarin. 

BACA JUGA:ASN Boleh Jadi Atlet

BACA JUGA:Gathering HUT Sumatera Ekspres: Ikuti Outbound Seru, Nikmati Taman Nemo

Dr Ucok Abdulrauf Damenta, Mag.rer.pulp, CGCAE menyampaikan event ini untuk membudayakan olahraga gowes di Kota Palembang. 

"Insya Allah kita akan budayakan olahraga gowes, bela diri juga seperti pencak silat, karate, dan olahraga-olahraga lainnya yang akan menyehatkan jasmani dan rohani," sampainya, kemarin. 

Karena, lanjut Ucok, dengan jasmani dan rohani yang sehat juga untuk masa depan Kota Palembang. "Dengan tubuh yang sehat, fisik sehat, mental (rohani) sehat maka semua akan sehat, dan cemerlang," sebutnya.

Tak lupa dalam kesempatan itu, dirinya mengingatkan para peserta gowes untuk tidak memaksakan diri. 

"Kalau jarak tempuhnya terlalu jangan dipaksakan, walaupun terlalu bersemangat. Yang penting fisik dirasakan kuat (fit)," ingatnya.

Ketua Panitia Gowes Masyarakat Palembang bersama Pemkot Palembang sekaligus Kepala Dinas Perkimtan Kota Palembang, Agus Rizal menjelaskan jika event ini dalam rangka memeriahkan Hari Jadi Kota Palembang ke-1341 tahun. 

BACA JUGA:Semarak 1341 Tahun Palembang, Pj Walikota Lepas Ratusan Goweser, Ini Rutenya

BACA JUGA:Goweser Sumeks GPCC Ikut Meriahkan Gowes HUT Ke-1341 Kota Palembang, Yuk Intip Keseruannya!

Gowes kali ini start dari Rumah Dinas Wali Kota Palembang Jl Tasik-Jl Kapten A Rivai-Jl Pom IX-Jl Angkatan 45-Jl Kapten A Rivai-Jl Veteran-Jl Dempo-Jl Sudirman-Benteng Kuto Besak (Check Point Pembagian Kupon)-Jl Merdeka, dan finis kembali di Rumah Dinas Wali Kota.

"Jarak yang ditempuh dalam gowes ini sepanjang 10 km. Bagi para pemenang sudah kita siapkan banyak hadiah di antaranya sepeda, alat elektronik, dan lainnya," pungkasnya. (tin/fad) 

 

Tags :
Kategori :

Terkait