BANYUASIN - Pemenang Seleksi Tilawatil Quran dam Hadist (STQH) diminta untuk terus meningkatkan kualitas bacaan dan hafalan. ‘’Apalagi dalam waktu dekat para pemenang ini akan mewakili Banyuasin dalam ajang STQH tingkat Sumsel di Lubuklinggau, Mei mendatang,’’ ujar Bupati Banyuasin H Askolani SH MH saat menutup STQH di Lapangan Pasar Sukajadi Kecamatan Talang Kelapa, Sabtu (25/2).
Askolani menambahkan kepada peserta baik itu yang menang dan kalah, ilmu yang didapat dan dimiliki itu harus diaktualisasikan dalam kehidupan sehari-hari. ‘’Kemudian juga kegiatan ini juga sebagai ajang menjalin silaturahmi, menambah wawasan, menambah keilmuan antar sesama, " tuturnya.
Apalagi kegiatan ini merupakan pembangunan etika moral spiritual sebagai pondasi dalam membangun karakter anak muda di Banyuasin. Dalam ajang STQH tingkat Banyuasin yang diikuti official dan pelatih berjumlah 326 orang berasal dari 21 Kecamatan di Banyuasin, keluar juara umum Kecamatan Banyuasin III. (qda)