GSMP Program Mengubah Pola Pikir Dari Konsumtif Menjadi Produktif

Kamis 23 May 2024 - 11:22 WIB
Reporter : Dudun
Editor : Novis

SUMATERAEKSPRES.ID- Gerakan Sumsel Mandiri Pangan (GSMP) merupakan inisiatif yang bertujuan untuk mewujudkan visi ketahanan pangan nasional di Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel).

Program ini diluncurkan oleh mantan Gubernur Sumsel, Herman Deru, periode 2018 – 2023, dengan tujuan mengubah pola pikir masyarakat dari yang sebelumnya konsumtif menjadi produktif dalam produksi pertanian.

Berdasarkan data yang didapat Sumateraekspres.id, berikut beberapa informasi mengenai Gerakan Sumsel Mandiri Pangan.

Dengan tujuan utama untuk Mewujudkan kemandirian pangan pada tingkat rumah tangga. Menanam tanaman konsumsi di pekarangan rumah sebagai langkah awal.

Kemudian program ini sendiri menyasar pada Masyarakat di 240 desa di Sumsel pada tahun 2021.

BACA JUGA:Modus Pinjam Motor Beli Sayur dan Rokok, Hendri Saputra Gelapkan Motor, Nih Tampangnya!

BACA JUGA:Sekda Banyuasin Hadiri 10 Tahun World Water Forum 2024 di Bali

Setiap kecamatan memiliki satu desa mandiri pangan.

Dan target pada tahun 2025 adalah 100% desa melaksanakan Gerakan Sumsel Mandiri Pangan. Adapun bantuan yang diberikan selama berjalannya program ini, yakni Bibit dan sarana tanam untuk masyarakat yang ingin berpartisipasi.

Fokus pada kaum ibu sebagai ujung tombak mewujudkan kemandirian pangan di tingkat rumah tangga.

GSMP sendiri diharapkan dapat bermanfaat bagi Masyarakat dengan harapan dapat  Meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Menurunkan angka kemiskinan.

BACA JUGA:Sabar! Penerapan Jabatan Kades 8 Tahun di OKU Timur Tunggu Permendagri

BACA JUGA:Ternyata Perangkat Desa, 4 Korban Tewas Mobil Nyemplung ke Sungai Kelingi, Baru Pulang Bimtek di Palembang

Mengurangi ketergantungan pada komoditas pertanian dari luar. Dalam Gerakan Sumsel Mandiri Pangan, ada banyak tanaman yang ditanam oleh Masyarakat dengan mendapatkan bantuan bibit dari stakeholder yang ada. 

Kategori :

Terkait

Senin 24 Jun 2024 - 18:50 WIB

Bantu Pupuk hingga Traktor

Minggu 23 Jun 2024 - 21:41 WIB

Tingkatkan SDM, Perkuat Ketahanan Pangan

Selasa 18 Jun 2024 - 21:57 WIB

Siap Bantu Atasi Krisis Pangan

Selasa 11 Jun 2024 - 20:35 WIB

Dorong OPD Bertanam Sayuran