Tenaga yang dihasilkan mesin ini mencapai 93,7 hp dengan torsi maksimum 134 Nm yang disalurkan ke roda depan menggunakan transmisi otomatis CVT.
Jadi Xpander dan Xpander Cross hybrid ini juga memiliki kompresi di angka 14:1, artinya membutuhkan bahan bakar dengan oktan minimum 91 atau Gasohol 95 e10 dan e20.Gasohol sendiri merupakan bahan bakar campuran antara bensin dengan kandungan ethanol.
Gasohol e10 memiliki kandungan 10 persen ethanol, sedangkan e20 memiliki 20 persen kandungan ethanol.
Di atas kertas mesin ini dipadukan dengan generator dan motor listrik yang mampu menghasilkan tenaga 85 kW atau setara 113 hp dengan torsi maksimum 255 Nm.
“Terakhir, kesimpulannya, Mitsubishi intinya sudah ready dengan hybrid. Hanya menunggu kapan waktu yang tepat," pungkasnya. (dod/fad)