Menpora Dito Berharap Disway Group Berkontribusi Dukung Program Kepemudaan

Rabu 28 Feb 2024 - 18:03 WIB
Reporter : Rian Sumeks
Editor : Rian Sumeks

JAKARTA, SUMATERAEKSPRES.ID -  Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo turut serta dalam acara Forum Pimred Disway Group yang diselenggarakan di Gedung Kementerian Pemuda dan Olahraga pada hari Rabu, 28 Februari 2024.

Dalam kesempatan tersebut, Dito memberikan apresiasi kepada Disway Group atas terselenggaranya Forum Pimred Disway Group ini.

Menurutnya, hubungan antara pemerintah dan media memiliki posisi sejajar yang penting dalam konteks demokrasi.

"Dengan senang hati saya melihat Disway Group mengambil inisiatif untuk menyelenggarakan diskusi dan forum ini di Gedung Kemenpora. Kami sangat mendukung kolaborasi dengan media," ujar Dito.

BACA JUGA:Disway Gratis

BACA JUGA:Disway.id Group Support BKKBN Turunkan Stunting

Lebih lanjut, politisi dari Partai Golkar tersebut berharap agar Disway Group dapat terus menginisiasi dan mendukung program-program yang berkaitan dengan pemuda dan olahraga.

Dito menyoroti bahwa program-program di bidang kepemudaan masih perlu pengembangan lebih lanjut agar dapat menarik minat generasi muda dalam berbagai kegiatan.

Oleh karena itu, ia berharap bahwa melalui Disway National Network yang mencakup ratusan media di seluruh Indonesia, program-program pemerintah dapat lebih dikenal dan didukung.

"Kemenpora sedang berupaya keras untuk menjadi mitra yang berpengaruh bagi anak muda dan pencetak prestasi," ungkapnya.

BACA JUGA:Eranya Bersinergi! Disway National Network dan BKKBN Bergandengan Tangan Lawan Stunting, Begini Strateginya

"Kami membutuhkan dukungan dari rekan-rekan media untuk memverifikasi berbagai program transformasi di sektor kepemudaan," tambahnya.

Dito juga memperkenalkan program baru yang sedang digulirkan oleh Kemenpora, yaitu program bernama Olah Rasa, di mana para pemuda dapat memperoleh pemahaman tentang kesehatan mental.

"Kami yakin bahwa generasi yang sehat secara mental akan menjadi pondasi yang kokoh bagi masa depan bangsa," tegasnya.

Kategori :