Caranya, ambil mentimun, keluarkan isinya, lalu haluskan dengan oatmeal dan yogurt.
Oleskan pada seluruh permukaan wajah, diamkan sejenak.
Setelah kering, gosok dengan gerakan memutar seperti scrub.
4. Lidah buaya
Siapa yang tak kenal tanaman ini? Selain kegunaannya, lidah buaya juga punya efek kecantikan lho.
Salah satunya mencerahkan kulit wajah.
Anda hanya membutuhkan sekitar 1 sendok teh lidah buaya, 2 sendok teh air mawar, dan 1/4 sendok teh bubuk kunyit.
Aduk rata, lalu gunakan sebagai masker.
5. Minyak Zaitun
Minyak zaitun dapat digunakan untuk membuat masker guna melembutkan dan mencerahkan kulit wajah.
Caranya sangat sederhana, cukup campurkan 1 sendok minyak zaitun dan setengah sendok makan perasan lemon atau jeruk nipis.
6. Air perasan lemon atau jeruk nipis
Air ini mempunyai sifat astringent yang bermanfaat untuk mengecilkan pori-pori sehingga kulit tampak lebih halus.
Jeruk ini mengandung vitamin C dan flavonoid yang bersifat antioksidan, antiseptik, dan antibiotik.
Sedangkan madu dalam campurannya memiliki kemampuan melindungi kulit dari paparan sinar ultraviolet.
Masker ini dibuat dengan mencampurkan setengah sendok jus lemon atau jeruk nipis dan setengah sendok madu.