SUMATERAEKSPRES.ID - Menghadirkan sesuatu yang baru dalam dunia kuliner tentu selalu menarik perhatian, terutama jika dapat menggugah selera dengan cita rasa yang unik dan menggoyang lidah.
Jika Anda bosan dengan cireng biasa yang rasanya itu-itu saja, ada resep inovatif yang patut dicoba, yaitu cireng isi kornet. Cireng yang gurih, empuk, dan diisi dengan kornet yang berbumbu, cocok untuk menjadi ide jualan anak sekolah dengan harga yang terjangkau. Simak baik-baik resepnya di bawah ini, dan dijamin antrean pembeli akan langsung membludak di depan dagangan Anda!
Bahan-bahan yang Diperlukan
1. 100 gram tepung tapioka
2. 80 gram tepung terigu
3. Air mendidih secukupnya
4. 1 sendok teh garam
5. Minyak goreng secukupnya
BACA JUGA:8 Resep Olahan Udang Enak Dengan Bumbu dan Kuah Khas, Mudah Dipraktikkan Pasti Bikin Nagih
Bahan Isian Cireng
1. 10 buah cabai rawit merah, diulek kasar
2. 5 buah cabai keriting, diulek kasar
3. 3 siung bawang merah, diiris halus
4. 3 batang daun bawang, diiris halus