Tips Jitu Memilih Sapi Bakalan untuk Usaha Penggemukan yang Menguntungkan

Rabu 31 Jan 2024 - 10:26 WIB
Reporter : Berry
Editor : Alfery

SUMATERAEKSPRES.ID - Ingin mendapatkan untung dalam usaha penggemukan sapi? Kunci awalnya ada dalam pemilihan bakalan.

Ya, memilih sapi bakalan yang tepat sangat berpengaruh dalam kesuksesan usaha penggemukan sapi.

Sebab, hal ini berdampak langsung terhadap produktivitas ternak dan efisiensi pakan yang digunakan. Salah memilih bisa membuat biaya pakan membengkak, tetapi pertambahan bobot badan tidak seberapa.

Oleh karena itu, diperlukan pengetahuan dalam memilih bakalan sapi yang bagus. Berikut ini tipsnya dikutip dari agrozine.com.

BACA JUGA:Cara Mudah Beternak Lele, Modal Kecil Mendapat Untung Besar

BACA JUGA:Mau Ayam Ternakmu Sehat dan Unggul? Nih, Ada Panduan Praktis Mengatur Pola Makan Optimal, Plus Cara Buat Pakan

Perhatikan Jenis Sapi

Salah satu yang perlu diperhatikan di usaha penggemukan sapi adalah PBB alias pertambahan bobot badan. Sebab, PBB ini yang menentukan berapa banyak selisih bobot badan sapi yang bisa dikonversi menjadi keuntungan. Setiap jenis sapi memiliki keunggulan tersendiri.

Ras impor (Simental, Limousin) memang memiliki keungulan PBB harian yang bisa mencapai 1,2 kg.

Namun, pakannya harus berkualitas tinggi. Sementara sapi lokal (PO, Bali, Madura) biasanya memiliki PBB harian sekitar 0,6-0,8 kg, tetapi biaya dan kualitas pakannya lebih rendah dibandingkan dengan sapi impor.

Jadi, untuk pemilihan jenis sapi ini sangat tergantung pada ketersediaan pakan di lokasi penggemukan dan juga biaya yang tersedia. Nah, silahkan dipilih jenis sapi yang cocok dengan lokasi kamu.

BACA JUGA:Catat, Begini Cara Memulai Usaha Ternak dan Membesarkan Ayam dengan Cepat dan Berkualitas Tinggi!

BACA JUGA:Ini yang Dilakukan Agar Ternak Kambing Bisa Tumbuh Sehat

Perhatikan Umur 

Umur sapi bakalan seringkali membuat peternak atau pengusaha terkecoh. Peternak atau pengusaha biasanya lebih fokus terhadap performa sapi yang besar, bagus, dan sehat, tetapi melupakan umur ternak yang akan dijadikan bakalan.

Kategori :