Giri: PDIP Fokus Menangkan Pemilu

Kamis 02 Feb 2023 - 00:55 WIB
Reporter : admin
Editor : admin

Ingin Dapat Rekomendasi Maju Pilkada, Tunjukkan Prestasi

PALEMBANG - Pemilihan Umum (Pemilu) 2024, baik Pemilihan Legislatif (Pileg) maupun Pemilihan Presiden (Pilpres) yang sudah di depan mata jadi fokus jajaran PDIP Perjuangan saat ini.

Penegasan itu disampaikan Ketua DPD PDI Perjuangan Sumsel, HM Giri Ramanda N Kiemas SE MM saat dibincangi koran ini di ruang kerjanya, kemarin. “Kita di PDI Perjuangan memang belum membicarakan masalah pemilihan kepala  daerah. Masih fokus pileg dan pilpres  dulu,” kata dia.

Karena itu, ucap Giri, belum ada instruksi bagi kader untuk melakukan rangkaian safari politik ke mana pun. Sebab, PDI Perjuangan menargetkan kembali jadi partai pemenang dalam Pemilu 2024. Tentu saja harus meraih suara terbanyak baik dalam pileg maupun pilpres.

Dijelaskannya, upaya yang dilakukan saat ini yaitu membangun gerakan partai sehingga dapat memenangkan pemilu nanti.

Baca juga : Tahukah Kamu? Rata-Rata Wanita Sumsel Lahirkan Dua Anak, Cek Faktanya Disini Baca juga : Ragam Jenis Tanjak Palembang dan Makna Filosofis Dibalik Penggunaannya
Jika meraih banyak suara, PDI Perjuangan tentu mendapat kursi yang banyak di DPR-RI, DPRD Provinsi maupun DPRD kabupaten/kota. “Pada akhirnya, kita bisa mencalonkan kader-kader terbaik dalam pilkada,” beber Giri.

Meski belum ada instruksi, tapi Giri menilai sah-sah saja jika ada kader yang melakukan kunjungan maupun silaturahmi ke partai-partai politik. “Tidak ada masalah. Namun, keputusan siapa yang dimajukan dalam pilkada, apalagi pilgub merupakan kewenangan DPP,” imbuhnya.

Saat ini, ucap Giri, instruksi dari DPP PDI Perjuangan adalah menyusun barisan dan memperkuat barisan. “Jadi  pemenangan pileg dan pilpres ini dulu yang kita pikirkan,” tegasnya.

Tags :
Kategori :

Terkait