Air Kolam Suburkan Tanaman

Kamis 30 Nov 2023 - 19:00 WIB
Reporter : Riyo Andika Pratomo
Editor : Dede Sumeks

INDRALAYA –  Tanaman cabai milik Untoro, warga Desa Tanjung Seteko, Indralaya, Kabupaten Ogan Ilir kini tumbuh subur. Tanaman ini ditanamnya dalam polybag. Ada sekitar 60 polybag yang diletakkan di halaman rumahnya. 

Tanaman cabai ini baru berumur sekitar dua bulan. Selain tanaman cabai, dirinya juga menerima bibit  dalam program GSMP berupa terong dan sudah ditanam. Sebagian tanaman terong tersebut juga mulai berbunga.

"Untuk perawatan kita juga diberi pupuk NPK, selain itu kita tambahkan pupuk organik cair," ujar Untoro. 

Pupuk organik cair tersebut diperolehnya dari air kolam lele bantuan GSMP juga. "Air kolam lele ini bagus dijadikan pupuk organik, tanaman jadi lebih hijau dan tambah subur. Jadi kalau mau nyiram lebih bagus pakai air kolam lele," ungkapnya. 

Air kolam lele yang digunakan tersebut adalah yang sudah lama. Banyak mengandung campuran kotoran lele dan sisa-sisa pakan ikan.

Endapan yang tercampur air kolam lele tersebutlah yang bermanfaat menyuburkan tanaman. "Jadi tidak ada yang terbuang, semua bisa termanfaatkan. Bahkan air kolam lele yang akan dikuras bisa jadi pupuk,"tukasnya. 

Menurutnya, selain mendapat banyak ilmu dengan bantuan GSMP yang dibimbing langsung oleh penyuluh. Warga juga akan menerima hasil dari berkebun dan memelihara ikan.

"Hasil cabainya nanti sebagian bisa untuk kebutuhan masak keluarga. Sebagian kita bisa jual, kalau sudah tahu ilmunya mungkin akan kita coba lebih banyak lagi tanam cabai," pungkasnya. (dik/)

 

 

Kategori :