775 Personel Amankan Cap Go Meh

Rabu 01 Feb 2023 - 21:18 WIB
Reporter : admin
Editor : admin

Kapolrestabes Tinjau Persiapan di Pulo Kemaro

PALEMBANG - Memastikan keamanan pada perayaan Cap Go Meh 2023,  Kapolrestabes Palembang Kombes Pol Mokhammad Ngajib dan seluruh stakeholder terkait meninjau  langsung persiapan yang dilakukan di Pulo Kemaro.

Setelah berkeliling, Kapolrestabes menilai ada beberapa hal yang perlu ditambahkan. Seperti penunjuk arah dan juga pembatas/pagarnya tongkang yang masih ada celah sehingga dikhawatirkan membahayakan para pengunjung yang datang.

"Kalau melihat persiapannya, sejauh ini sudah maksimal. Namun ini juga perlu jadi perhatian. Terutama di penunjuk arah dan pagar pembatasnya dari tongkang yang menyisakan celah tersebut,” bebernya, kemarin (1/2).

Untuk pengamanan, sebanyak 775 personil gabungan dari TNI-Polri, Satpol PP dan Dishub akan  dikerahkan. Pola pengamanan dilakukan pada jalur darat dan perairan.

Baca  juga : Arsitek Masjid Agung, Mantan Menteri Kerajaan Tiongkok yang Larikan Diri ke Palembang Baca juga : Tradisi Cap Go Meh Palembang, Ada Perayaan di Pulo Kemaro hingga Sembelih Kambing untuk Persembahan
Untuk jalur darat, sudah dilakukan mulai akses Jl Mayor Zen hingga ke gudang Intirub dan Bogasari.

"Kalau di perairan, kita kerahkan personel Satpolairud serta TNI AL yang akan patroli dari Dermaga 16 Ilir hingga Pulo Kemaro,”  beber dia. Sedangkan situasi keamanan di Pulo Kemaro sendiri dalam kondisi aman terkendali.

“Semoga saja, situasi ini tetap kondusif sampai puncak perayaan Cap Go Meh tersebut selesai," ulasnya. Terpisah, Ketua Walubi Sumsel, Tjik Harun mengungkapkan, persiapan di Pulo Kemaro sudah hampir rampung 100 persen.

Saran dan masukan dari Kapolrestabes Palembang akan jadi atensi seluruh panitia yang terlibat pada perayaan Cap Go Meh tersebut. Untuk keamanan, selain personel dari instansi terkait, panitia juga menyiapkan petugas.  "Karena sudah tiga tahun terakhir tidak ada perayaan Cap Go Meh di sini, maka untuk tahun ini diperkirakan bisa sampai ratusan ribu orang yang datang," tandasnya. (afi)

Tags :
Kategori :

Terkait