Pasar Murah Diserbu Warga

Rabu 22 Nov 2023 - 18:04 WIB
Reporter : akda
Editor : Edi Sumeks

BANYUASIN, SUMATERAEKSPRES.ID - Giat pasar murah di depan Gedung Majelis Taklim, Kelurahan Rimba Asam, Kecamatan Betung, "diserbu" masyarakat Betung dan sekitarnya, Rabu (22/11).

Pasar murah yang diadakan Pemkab Banyuasin tersebut sendiri tidak butuh waktu lama cepat habis terjual. Seperti beras, gula dan minyak."Kalau bisa diadakan rutin pasar murah ini, karena sangat membantu sekali terutama saat harga sembako mahal, "kata Febi, warga Betung.

Pj. Bupati Banyuasin Hani Syopiar Rustam mengatakan dengan adanya pasar murah ini merupakan bukti nyata Pemkab Banyuasin hadir untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat."Khususnya untuk membantu masyarakat, ketika harga cabe naik cukup signifikan, "katanya.

Kegiatan ini akan terus berlanjut sampai akhir tahun dalam rangka membantu masyarakat sekaligus mengintervensi pasar."Sehingga harga kebutuhan masyarakat seperti cabe dapat kembali normal, "jelasnya.

Selain komoditi cabe, untuk bawang, telur, beras, minyak, sayur mayur dijual dengan harga yang lebih murah dari pasar, karena harga keempat komoditi ini masih tinggi di pasaran." Tentunya agar kestabilan harga dapat terjaga, "tuturnya.

Dalam giat pasar murah ini Pemkab Banyuasin bekerjasama engan beberapa pihak terkait seperti bulog dan pihak lainnya. "Untuk beras disiapkan 8 ton, kemudian gula 400 Kg, minyak sekitar 1600 kg, " terangnya. 

Hani Syopiar Rustam juga mengajak masyarakat terutama di Betung memanfaatkan pasar murah."Bisa belanja murah, belanja hemat dan bukan berarti memborong,"himbaunya.

Tidak hanya membuka pasar murah, beberapa Organisasi Perangkat Daerah di lingkup Pemerintah Kabupaten Banyuasin seperti Dinas Penanaman modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu membuka pelayanan Nomor Induk Berusaha (NIB), Dinas Tanaman Pangan Holtikultura dan Badan Ketahanan Pangan menjual kebutuhan sayur mayur. 

Dinas Kependudukan dan Capil berupa pelayanan KTP, Dinas Kesehatan berupa pelayanan kesehatan gratis, Diskoperindag menjual cabe dan bawang, dan Dinas Perkebunan dan Peternakan. (qda)

 

 

Kategori :