Kepala SMAN 10 Palembang, Rojali SPd MPd menjelaskan, pihaknya telah memberi pembekalan kepada siswa kelas 12 untuk ujian sekolah dan masuk PTN. "Hari ini (kemarin, red) kita menghadirkan Perhimpunan Dokter Hewan Indonesia (PDHI) untuk memotivasi siswa,” bebernya.
Beberapa kali pihaknya juga gelar try out di sekolah-sekolah secara online dan offline, koordinasi dengan orang tua siswa, melibatkan guru BK untuk melihat peminatan siswa. “Kami harap kegiatan yang dilakukan dapat memberikan wawasan bagi siswa dalam memilih jurusan nantinya di perguruan tinggi,” tuturnya.Hadirnya PDHI juga dapat memberikan informasi bahwa saat ini baru ada 15 ribu dokter hewan yang terpenuhi, padahal yang dibutuhkan mencapai 70 ribu orang. “Minimal ini dapat menginspirasi siswa mengikuti langkah-langkah para dokter hewan yang ada,” lanjutnya. Baca juga : Inilah 10 Jenis Ras Kucing Langka di Dunia, Ada dari Indonesia! Baca juga : Yuk! Ketahui Manfaat Hujan Bagi Seorang Muslim
Ketua PDHI Sumsel, Dr drh Jafrizal MM menjelaskan pihaknya sosialisasi kepada pelajar SMA dengan harapan pelajar dapat memilih Kedokteran Hewan sebagai pilihan SMPTN dan bisa menjadi dokter hewan. “Tenaga dokter hewan masih sangat kurang saat ini di Sumsel. Kita harap sosialisasi ini menarik minat siswa menempuh pendidikan dokter hewan,” katanya.Jika kuota kekurangan dokter hewan dapat terpenuhi, pihaknya juga berharap penyakit hewan yang ada bisa cepat teratasi dan dihindari. “Makin banyak dokter hewan terjun ke lapangan, maka ikut mencegah potensi terjangkitnya penyakit hewan,” sebutnya. Diharapkan juga sektor ketahanan pangan dan peternakan bisa semakin baik. (nni/fad/)
Kategori :