Hujan Rintik Perbaiki Kualitas Udara

Jumat 08 Sep 2023 - 19:12 WIB
Reporter : Edi Purnomo
Editor : Edi Purnomo

PALEMBANG , SUMATERAEKSPRES.ID- Dinas Lingkungan Hidup dan Pertanahan (DLHP) Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) menyebut hujan yang terjadi di beberapa wilayah Sumsel hari ini (kemarin, red) sedikit berdampak pada kondisi kualitas udara.

Kepala Dinas (Kadis) DLHP Sumsel, Edward Chandra menjelaskan hujan tersebut walau intensitasnya kecil sedikit membantu memperbaiki kualitas udara yang hingga kemarin berada pada level tidak sehat.

"Dengan adanya hujan pagi ini (kemarin, red) sangat berpengaruh pada perbaikan kualitas udara.

Beberapa waktu terakhir memang kualitas udara di Palembang ini memburuk disebabkan kebakaran lahan di OKI dan OI, ditambah kejadian kebakaran di Kota Palembang," ungkapnya.

Dia menerangkan kualitas udara di Palembang cenderung memburuk pada malam dan pagi hari, karena dipengaruhi faktor kelembapan udara yang bercampur dengan partikel debu asap karhutla.

"Kalau siang hari tidak begitu terasa karena udaranya tidak begitu lembap. Pada pagi hari akan terasa kabut bercampur dengan asap," jelasnya.

Hingga saat ini, imbuhnya, DLHP Sumsel menilai aktivitas di luar ruang belum begitu berbahaya.

Pihaknya masih akan melakukan pemantauan dalam beberapa hari ke depan bersama seluruh stakeholder dalam menentukan keputusan yang akan diambil. “Sejauh ini kualitas udara masih fluktuatif.

Tetapi jika dalam beberapa waktu ke depan ISPU secara konstan tinggi baru akan kita akan mengambil tindakan," ujarnya.

Sebelumnya, Kepala Dinas Kesehatan Sumsel, dr Trisnawarman menyebut kasus infeksi saluran pernapasan akut (ISPA) yang terjadi di Sumsel terus mengalami peningkatan.

"Sejak masuk musim kemarau ada penambahan 4.000 kasus pada Juli ke Agustus ini. Ini penambahan kasus berdasarkan laporan dari kabupaten dan kota di Sumsel," bebernya.

Kabut asap yang mulai melanda sebagian wilayah Sumsel menjadi salah satu pemicu naiknya kasus ISPA yang ada. (yun/fad/)

Tags :
Kategori :

Terkait