Sumsel Sukses Perbaiki Peringkat

Minggu 03 Sep 2023 - 22:35 WIB
Reporter : Edi Purnomo
Editor : Edi Purnomo

*Posisi 6 Klasemen Akhir Perolehan Medali POPNAS XVI

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Event Pekan Olahraga Pelajar Nasional (POPNAS) XVI resmi berakhir.

Penutupan digelar di Dining Hall Jakabaring Sport City  (JSC), tadi malam. Kontigen Sumsel sukses memperbaiki peringkat.

Dari posisi 19 pada POPNAS XVI lalu, jadi peringkat 6 pada ajang kali ini.

Asisten Deputi Sentra Pembinaan Olahraga Prestasi Kemenpora RI sekaligus Sekjen PP Bapopsi, Bayu Rahardian  mengatakan, penyelenggaraan POPNAS XVI berhasil diselenggarakan dengan baik. Hal tersebut tidak terlepas dari kerja sama seluruh pihak.

Baik Kementerian Pemuda dan Olahraga, Pemprov, pengurus , kontigen, offical, atlet, perangkat pertandingan dan seluruh pihak yang terlibat.

"Terima kasih semua atas dukungan yang diberikan," katanya. POPNAS XVI juga menghasilkan prestasi gemilang bagi kontigen Sumsel karena berhasil masuk 10 besar.

Tepatnya peringkat 6 nasional.

Bayu mengucapkan terima kasih kepada tuan rumah Sumsel, khususnya Gubernur Sumsel, H Herman Deru  beserta jajaran karena telah menyelenggarakan event ini dengan sangat baik. 

"Jadi, kalau kita berkaca dari  prestasi di atas, maka Sumsel sukses prestasi juga sukses menjadi tuan rumah (penyelenggaraan)," papar dia.

Sekretaris Daerah Sumsel, A Supriono mengatakan, event diikuti 6495 atlet yang mewakili 34 provinsi dan 22 cabang olahraga (cabor).

Untuk para atlet, Supriono pun mengharapkan agar para atlet terus berlatih untuk mengukir prestasi untuk jadi lebih baik.

"kami pun mengucapkan selamat kepada Aceh dan Sumatera Utara sebagai tuan rumah POPNAS XVII pada 2025 mendatang, "pungkas dia.

Ketua Kontingen Sumsel pada POPNAS XVI, Ir Basyaruddin Ahmad MSc bersyukur kontingen Sumsel bisa lebih baik lagi prestasinya, mengingat sebagai tuan rumah juga konsen menyiapkan diri sebagai penyelenggara yang baik.

"Alhamdulilah dari target 10 besar Sumsel bisa masuk 6 besar dan menjadi peringat 1 di luar pulau jawa," paparnya.  (yun)

Tags :
Kategori :

Terkait