Inilah Beberapa Alasan Mengapa Masyarakat Memilih Sepeda Motor Bekas Dibanding yang Baru SUMATERAESKPRES.ID - Kepentingan akan memenuhi kebutuhan transportasi yang ekonomis, sederhana, dan efisien menjadi hal yang sangat relevan pada saat ini. Dalam mengatasi kebutuhan ini, sepeda motor muncul sebagai salah satu solusi yang memenuhi kriteria tersebut. Namun, ironisnya, biaya kepemilikan sepeda motor semakin meningkat seiring berjalannya waktu dan tidak sejalan dengan pendapatan masyarakat di Indonesia. Meskipun pembelian sepeda motor saat ini bisa melalui skema kredit, tetap saja kita harus menghadapi kewajiban membayar angsuran bulanan. BACA JUGA : Transfer Antar Bank Tanpa Biaya Admin, Berikut Rekomendasi Dompet Digital Terfavorit Jumlah angsuran untuk sepeda motor saat ini paling rendah mencapai angka 1 jutaan rupiah. Bagi sebagian individu, mempertimbangkan angsuran sepeda motor setiap bulan menjadi hal yang rumit. Sehingga, mereka lebih memilih untuk mencari sepeda motor bekas sebagai alternatif daripada harus berurusan dengan angsuran sepeda motor baru. Berikut ini adalah beberapa alasan mengapa masyarakat memilih sepeda motor bekas daripada sepeda motor baru antara lain:
Kategori :