6 Kecamatan Belum Daftar Kampung Kreatif 

Jumat 28 Jul 2023 - 18:56 WIB
Reporter : Edi Purnomo
Editor : Edi Purnomo

*Tersisa 3 Hari Lagi Hingga Tenggat Waktu

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang melalui Dinas Pariwisata (Dispar) Palembang bekerja sama dengan Harian Pagi Sumatera Ekspres kembali menggelar Lomba Kampung Kreatif Tahun 2023.

Seperti tahun-tahun sebelumnya, lomba ini terbuka bagi seluruh kecamatan yang ada di Kota Palembang untuk mendaftarkan kampung kreatif unggulannya masing-masing.

Kepala Dispar Kota Palembang, Sulaiman Amin melalui Kepala Bidang Ekonomi Kreatif (Ekraf), Maulida Wahyuni menyampaikan perlombaan ini kembali diselenggarakan untuk meningkatkan jumlah destinasi wisata yang ada di Kota Palembang.

"Tahun ini lomba yang sama kita selenggarakan lagi. Bagi kecamatan di Kota Palembang yang belum mendaftarkan kampung kreatifnya bisa segera mendaftar,” tutur perempuan yang akrab disapa Cek Ninik ini.

Dia mengemukakan pendaftaran Lomba Kampung Kreatif dibuka hingga 31 Juli 2023 ini.

“Mendekati masa akhir pendaftaran lomba yang tinggal 3 hari ini, masih ada sekitar 6 kecamatan yang belum mendaftar dan mengirim peserta kampung kreatifnya,” tuturnya.

Pihaknya pun berharap semua kecamatan bisa berpartisipasi karena ini untuk membangkitkan dunia pariwisata di setiap wilayah kecamatan itu sendiri.

Hingga saat ini, lanjutnya, 6 kecamatan dari 18 kecamatan yang belum mendaftarkan kampung kreatif-nya itu, yakni Bukit Kecil, Jakabaring, Ilir Barat I, Ilir Timur II, Ilir Timur III, dan Seberang Ulu 2.

“Karena waktunya sudah semakin mepet kami harap setiap kecamatan bisa segera mendaftar.

Sebab, lomba ini akan segera kita selenggarakan hingga pengumuman pemenang nanti pada 12 September 2023,” bebernya.

Pihaknya pun sengaja menjadwalkan pengumuman 12 September 2023, sebelum masa berakhirnya jabatan Wali Kota Palembang.

“Nanti beliau yang akan memberikan langsung hadiah kepada para pemenang kampung kreatif," pungkasnya. (tin/fad/)

Tags :
Kategori :

Terkait