Target 20 Kantor Darah

Jumat 14 Jul 2023 - 19:42 WIB
Reporter : Edi Purnomo
Editor : Edi Purnomo

*Kejari Gelar Bakti Sosial

PRABUMULIH, SUMATERAEKSPRES.ID - Memperingati Hari Bhakti Adhyaksa (HBA) ke-63, Kejaksaan Negeri (Kejari) Prabumulih menggelar bakti sosial berupa donor darah,

pemberian bantuan kepada penderita stunting dan panti asuhan.

Selain itu, juga diadakan berbagai perlombaan di halaman Kantor Kejari Prabumulih, Jumat (14/7).

"Jadi pegawai kejaksaan sebagai APH, badannya harus sehat, jiwanya harus sehat untuk itu kita lakukan kegiatan donor darah," ujar Kajari Prabumulih, Roy Riady SH MH.

Ia mengaku donor darah branding-nya sehat. Sehingga pihaknya sengaja melaksanakan kegiatan donor darah untuk membantu masyarakat yang membutuhkan donor darah.

“Target 20 kantong darah,” ujar suami Ketua Pengadilan Negeri Banyuasin Nofita Dwi Wahyuni.

Selain donor darah, pihaknya menggelar berbagai perlombaan dan bakti sosial.

"Kemarin kita mengirim pemain bulu tangkis, tenis meja, bola voli, catur dan gaple. Alhamdulillah,  tim voli kita masuk final yang akan dilangsungkan Rabu mendatang," ujarnya

Ia mengatakan pihaknya juga menyelenggarakan lomba bakiak dan melakukan kegiatan pemberian bantuan kepada penderita stunting serta panti asuhan. Ketua PMI Kota Prabumulih,

Ir Hj Suryanti Ngesti Ridho melalui Kepala Dinas Kesehatan (kadinkes), dr Hesti Widyaningsih MARS mengapresiasi kegiatan tersebut.

"Alhamdulillah dalam kegiatan donor darah yang dilaksanakan Kejari Prabumulih ini berhasil menyumbang 25 kantong darah," ungkap dr Hesti

. Lebih lanjut Kadinkes menuturkan, dengan adanya sumbangan darah dari kejaksaan tersebut dapat membantu memenuhi kebutuhan darah.

"Dengan adanya sumbangan darah ini dapat membantu memenuhi kebutuhan kantong darah yang per harinya dibutuhkan sekitar 400 sampai 500 kantong darah," tukasnya. (chy/)

Tags :
Kategori :

Terkait