Tinggalkan Mekah, H Cik Ujang Pamit dengan Jemaah Haji asal Lahat SUMATERAEKSPRES.ID - Bupati Lahat H. Cik Ujang dan Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Lahat, Hj. Lidyawati Cik Ujang, mengucapkan selamat tinggal kepada semua jamaah haji Kabupaten Lahat yang akan meninggalkan Kota Mekah untuk menuju Jeddah. Dari Jeddah, mereka akan terbang langsung ke Tanah Air melalui Dubai. Setelah menyelesaikan seluruh rangkaian ibadah haji, jamaah haji Indonesia, khususnya gelombang pertama, mulai meninggalkan Arab Saudi. Untuk kloter 1 dan 2 embarkasi Palembang (PLM), mereka telah tiba di Tanah Air.
BACA JUGA : Berkarir di Pemerintahan: Lowongan Kerja Menjanjikan di Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian. Gaji Rp6,5 Juta Per Bulan. Ini Posisi dan Persyaratannya!"Khusus jamaah haji Kabupaten Lahat tergabung di Kloter 13 PLM, keberangkatan dari Tanah Air gelombang kedua. Oleh karena itu, pada tanggal 12 Juli 2023 pukul 12.00 Waktu Arab Saudi, mereka akan berangkat menuju Madinah untuk melaksanakan Shalat Sunnah Arbain di Masjid Nabawi," ujar Karom 1, Drs. H. Nafikurohman, MM, didampingi Karu 1 H. Idham Kholik Ansory, S.Pd.I, MM, dan Karu 5 H. Rudi D Setiawan, SE, MM.
Kategori :