Perusahaan Pertambangan Batubara Teruskan Aktivitas Penimbunan, Kebun Karet Milik Warga Terendam Air

Jumat 07 Jul 2023 - 09:03 WIB
Reporter : novi hariyanto
Editor : novi hariyanto

Perusahaan Pertambangan Batubara Teruskan Aktivitas Penimbunan, Kebun Karet Milik Warga Terendam Air LAHAT, SUMATERAEKSPRES.ID - Aktivitas penimbunan oleh perusahaan pertambangan batubara di sekitar kawasan kebun karet telah menyebabkan lahan kebun milik Meilan, seorang penduduk Desa Senabing, Kecamatan Lahat, Lahat, tergenang air. Kebun karet seluas 17 hektar tersebut saat ini mengalami genangan air, terutama di area yang berdekatan dengan penimbunan dan saluran air.

BACA JUGA : VIRAL DI MEDSOS, Tangis Warga Satu Kompleks Pecah, Gara-Gara Berpisah dengan Tetangga yang Pindah Tugas. Begini Ceritanya!
Hal ini mengancam pertumbuhan tanaman karet dan dapat merusaknya. Menurut Meilan, kondisi ini telah berlangsung selama dua minggu dan jika dia biarkan terus-menerus, tanaman karet di kebunnya akan rusak bahkan mungkin mati. Sebelumnya, pihaknya telah memberi peringatan kepada perusahaan ketika mereka melakukan penimbunan di area tersebut.
BACA JUGA : Bergabunglah dengan Paragon: Beasiswa Paragon 2023 untuk Mahasiswa D3 dan D4/S1 di 15 Kampus Pilihan
Meilan mengatakan bahwa terdapat saluran air atau siring di dekat lokasi tersebut, dan jika saluran tersebut tertutup oleh aktivitas penimbunan, aliran air akan terganggu. "Namun, perusahaan tidak menghiraukannya. Terus saja menimbun,"ujarnya, Jumat, 7 Juli 2023. Meilan juga menambahkan bahwa sebelumnya perusahaan telah berjanji untuk membangun gorong-gorong sebagai solusi.
Tags :
Kategori :

Terkait