*Pilkades Aman dan Kondusif
KAYUAGUNG - Semua calon kades yang mengikuti pilkades serentak sepakat untuk siap menang dan siap kalah. Untuk memastikan pelaksanaan pilkades berjalan lancar semua tim turun melakukan pemantauan ke-56 desa di 16 kecamatan.‘’Kita berharap pilkades berjalan aman dan warga tetap menjaga situasi kamtibmas yang kondusif,’’ ujar Kepala Dinas PMD OKI Ari Mulawarman SSTP.Ari beserta jajarannya, langsung turun ke tempat pilkades menyaksikan secara dekat pencoblosan surat suara pilkades, dan sesekali berdialog dengan panitia dan warga setempat. Mulai dari situasi keamanan, jumlah pemilih, tingkat partisipasi masyarakat, kenyamanan warga dalam mencoblos.
‘’Alhamdulillah desa yang kami pantau semua kondusif, pasca-pilkades masyarakat diharapkan tetap menjaga ketertiban dan keamanan,’’ katanya.Tim monitoring pilkades dibagi menjadi beberapa tim agar dapat menjangkau di beberapa kecamatan. “Kalau hanya satu tim, tidak dapat mencakup sampel-sample desa yang perlu didatangi langsung, mengingat pilkades digelar di 56 desa,” ungkapnya. Ari menambahkan, sampai pada pelaksanaan perhitungan suara berlangsung aman.Tapi pihaknya belum bisa menentukan apakah petahana banyak yang tetap bertahan atau sebaliknya. Karena panitia masih melakukan perekapan.
Sementara itu, Sekda OKI H Husin SPd MM MPd meminta, calon kades dan pendukung untuk menerima apa pun hasilnya. ‘’Karena ini semua ditentukan oleh pilihan masyarakat dan demi kemajuan dari desa yang dipimpinnya nanti," katanya.Dari pantauan pelaksanaan pilkades berlangsung aman, tertib dan lancar. ‘’Sampai dengan sore ini tidak ada laporan adanya desa yang gagal melaksanakan pungutan suara. Begitu juga dengan pengamanan situasi dan kondisi pemungutan suara, kalah menang tetap damai," katanya. (uni)
Kategori :