SERU! Drama Pemilihan Kepala Desa Serentak: Calon Petahana Bersaing dengan Sang Istri

Senin 26 Jun 2023 - 13:27 WIB
Reporter : novi hariyanto
Editor : novi hariyanto

SERU! Drama Pemilihan Kepala Desa Serentak: Calon Petahana Bersaing dengan Sang Istri OKI, SUMATERAEKSPRES.ID - Desa Terate di Kecamatan Sirah Pulau Padang, OKI  menarik perhatian dengan pemilihan Kepala Desa Serentak yang sangat unik. Dalam pemilihan ini, tidak ada calon lain yang ingin mencalonkan diri kecuali calon petahana, Hamdani, yang mendapatkan nomor urut 1. Namun, ia harus bersaing dengan istrinya sendiri, Etawati AM Keb, yang mendapatkan nomor urut 2.

BACA JUGA : Doakan Adik Rektor Unsri dari Tanah Suci, Ratu Dewa Ternyata Sempat Sampaikan Permintaan ke Almarhum, Apa Itu?
Hamdani, yang saat ini menjabat sebagai Kepala Desa, menjelaskan bahwa ini adalah pencalonan untuk periode ketiga. "Pada pencalonan periode kedua, saya harus bersaing dengan paman sendiri," ungkapnya pada Senin (26/6). Karena tidak ada calon lain yang bersedia mencalonkan diri, Hamdani akhirnya menawarkan istrinya untuk mencalonkan diri.
BACA JUGA : BERSIAP, Ada Seleksi Timnas Indonesia U-17 untuk Piala Dunia U-17. Ini Jadwal Seleksinya!
Erawati dengan senang hati menerima tawaran tersebut. Dengan demikian, keduanya akan saling bersaing untuk memperebutkan suara warga desa. Jumlah pemilih yang terdaftar sebanyak 2.686 orang, dan dari jumlah tersebut, sekitar 90 persen pemilih telah menggunakan hak suaranya berdasarkan Pilkades sebelumnya.
Tags :
Kategori :

Terkait