Selamatkan Bocah Kabur dan Tersesat

Selasa 20 Jun 2023 - 00:07 WIB
Reporter : Edi Purnomo
Editor : Edi Purnomo

BANYUASIN - Tangisan seorang bocah di seputaran Jl GHA Bastari, Kecamatan Rambutan, pada Minggu malam (18/6), mencuri perhatian anggota Satlantas Polres Banyuasin.

Bripka Rio Armando Yudhistira SH dan Brigadir Hari Risky SH, langsung mendekatinya.

“Malam itu kami sedang patroli. Melihat ada anak yang kebingungan sambil menangis,” tutur Bripka Rio Armando Yudhistira SH, kemarin.

Ternyata bocah itu bernama Kevin (9), warga Kecamatan Kertapati, Kota Palembang Palembang.

Dia mengaku kabur dari rumah, karena dimarahi orang tuanya akibat keseringan main handphone (hp).

“Itu alasannya kabur dari rumah dan akhirnya tersesat, " tambah Rio, kepada Sumatera Ekspres.

  Mereka lalu membawa bocah itu ke Pos OPI Mal. Menggali keterangan lebih dalam dari bocah tersebut. Bocah itu ingat alamat rumahnya di Lr Remifa, Kertapati.

Tapi tidak tahu jalan pulangnya dari Jakabaring.

  Sebelum mengantarkannya pulang, kedua Polantas itu memberikannya makan dan minum terlebih dahulu. Karena Kevin terlihat lelah. 

“Terus kami antar ke rumahnya malam itu juga. Kedua orang tuanya dengan senangnya menyambut kepulangan anaknya,” imbuhnya.

Menurutnya, hal itu juga bagian dari pelayanan kepolisian untuk masyarakat.

Sementara ayah Kevin, Rudi mengucapkan terima kasih kepada Tim Pataka Polres Banyuasin yang telah mengantarkan anaknya pulang ke rumah.

“Terima kasih sudah menemukan dan mengantarkan anak saya pulang ke rumah,” ucapnya.  (qda/air/)

Tags :
Kategori :

Terkait