PDI Perjuangan Utamakan KSB Nomor Urut 1

Selasa 13 Jun 2023 - 12:22 WIB
Reporter : Rian Sumeks
Editor : Rian Sumeks

PALEMBANG – PDI Perjuangan mempunyai kebijakan sendiri dalam menetapkan nomor urut bakal calon anggota legislatif (bacaleg)-nya. Salah satunya, parati itu memberikan  keleluasaan serta keutamaan  Kepada Ketua,  Sekretaris dan Bendahara (KSB), baik pada tingkat PAC, DPC dan DPD untuk mendapat nomor urut ke-1 pada Daftar Calon Tetap (DCT). Bendahara DPD PDI Perjuangan Sumatera Selatan, Yudha Rinaldi, menjelaskan itu kepada wartawan kemarin. Lebih lanjut Yudha menegaskan jika yang aturan itu  sesuai dengan ketentuan yang berlaku dalam partai berlambang banteng tersebut. BACA JUGA : PDI Perjuangan Targetkan Menang Di Banyuasin “Jadi apa yang dilakukan Partai sudah sesuai dengan aturan berlaku. Dan ini memang sudah baku dan wajib untuk diikuti,” jelasnya. Apakah ini salah satu strategi menghadapi system pemilu ? Yudha yang dikabarkan akan mengisi kekosongan bangku PAW pada Fraksi PDI Perjuangan, di DPRD Provinsi Sumatera Selatan, mengatakan, jika sistem proporsional terbuka dan tertutup sama saja. “Kalau kita tidak mempermasalahkan hal tersebut, sama saja. Hanya saja memang partai lebih condong ke arah proporsional tertutup,” jelasnya. Menurutnya partainya saat ini bukan lagi membicarakan tentang sistem tertutup atau terbuka. Tetapi kami ke depan lebih mementingkan konsolidasi bergerak untuk meraih suara. “Sebenarnya terbuka tertutup sama saja. Yang penting konsolidasi bergerak, untuk mencari suara. Karena kita juga selalu diingatkan, oleh DPP PDI Perjuangan, untuk selalu fokus pada Pileg dan Pilpres,".

Tags :
Kategori :

Terkait