Sudah Dianggarkan 1 Miliar

Kamis 08 Jun 2023 - 19:20 WIB
Reporter : Edi Purnomo
Editor : Edi Purnomo

BANYUASIN - Ruas jalan Desa Sungsang Kecamatan Banyuasin II Banyuasin segera diperbaiki oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuasin. 

"Iya akan diperbaiki, " kata Camat Banyuasin II Riduan.

Namun untuk berapa panjang ruas jalan yang diperbaiki dan anggarannya, Riduan mengaku belum mengetahui secara pasti."Belum (tahu), " tukasnya.

Diharapkan dengan perbaikan jalan itu, aktivitas masyarakat menjadi lancar tanpa hambatan sama sekali.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum Tata Ruang Kabupaten Banyuasin Ardi Arfani mengatakan jika ruas jalan di Desa Sungsang Kecamatan Banyuasin II Banyuasin akan diperbaiki.

"Ada perbaikan, " ucapnya.

Untuk anggaran sendiri menelan biaya sekitar Rp1 miliar dengan panjang 700 meter.  "

Itu panjang jalan yang diperbaiki dan anggaran yang disediakan, " ungkapnya.

Saat ini sendiri proses perbaikan jalan itu dalam tahap lelang."Proses tahap lelang, " terangnya.

Pihaknya sendiri sudah melakukan tes lapangan, dengan jenis aspal TCM 6. Ke depannya akan dianggarkan kembali, sehingga ruas jalan desa di Sungsang dapatkan mulus kembali.

"Kita perbaiki bertahap, " katanya.

Tidak hanya di ruas jalan Desa Sungsang, tapi beberapa jalan di wilayah Kabupaten Banyuasin juga akan diperbaiki pada tahun 2023 ini.

"Tentunya dapat mewujudkan Infrastruktur Bagus di Banyuasin, " tegasnya

Diketahui, jalan cor sepanjang Desa Muara Sungsang Kecamatan Banyuasin II hingga ke Desa Sungsang IV, dalam kondisi rusak berlubang dan di tampal pakai kayu.

"Paling banyak kerusakan itu di Desa Sungsang 3,"ucap warga sekitar.(qda/)

Tags :
Kategori :

Terkait