Tiga Wilayah Rawan

Rabu 07 Jun 2023 - 19:30 WIB
Reporter : Edi Purnomo
Editor : Edi Purnomo

PRABUMULIH - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Prabumulih mencatat terdapat tiga wilayah di Prabumulih rawan karhutla. 

‘’Rawan tersebut merupakan wilayah yang banyak lahan tidur dan perkebunan,’’ ujar Kepala Pelaksana BPBD Prabumulih Sriyono melalui Kabid Pencegahan R Tauhid.

Ketiga daerah ini masing-masing Kecamatan Cambai, Kecamatan Prabumulih Timur, dan Kecamatan Rambang Kapak Tengah.

‘’Selain memetakan wilayah rawan karhutla, kita juga  menyiapkan peralatan pemadam kebakaran.

Diantaranya mobil damkar, pompa portable serta kendaraan bermotor untuk menjangkau wilayah yang sulit dilalui roda empat,’’ ujarnya yang juga sudah membentuk relawan masyarakat peduli api. (chy/)

Tags :
Kategori :

Terkait