Koleksi Unik Museum SMB II, Nomor Empat Wajib Dibaca

Minggu 14 May 2023 - 03:58 WIB
Reporter : Rian Sumeks
Editor : Rian Sumeks

PALEMBANG, SUMATEREKSPRES.ID -  Museum Sultan Mahmud Badaruddin II (SMB II) yang berada di kawasan Benteng Kuto Besak (BKB). Museum ini adalah salah satu gedung milik Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang. Berdiri, pada abad ke- 19 peninggalan kolonial Belanda. Lalu, sekarang  menjadi museum tempat peninggalan benda bersejarah Palembang. Museum ini menyimpan berbagai peninggalan bersejarah dari Kerajaan Sriwijaya. Beberapa benda bersejarah yang unik yang masih tersimpan di Museum SMB II. Berikut beberapa koleksi unik bersejarah yang ada di Museum SMB II :

Prasasti Bom Baru

Pertama, terdapat prasasti yang berisikan tentang kutukan orang yang berbuat jahat dan berkhianat kesultanan kerajaan Sriwijaya. Tidak terdapat angka tahun pada prasasti ini, tapi berdasarkan paleografi (ilmu membaca tulisan kuno) prasasti itu berasal dari abad ke-7 Masehi. BACA JUGA : Pengunjung Museum SMB Meningkat 50 Persen Prasasti Boom baru ditemukan di kawasan Pelabuhan Boom Baru, Kelurahan 2 Ilir, Kecamatan Ilir Timur II, Palembang, pada 1989 silam. Prasasti aslinya sendiri saat ini berada di Museum Negeri Sumatera Selatan Balaputradewa.

Mata uang/ alat tukar Kerajaan Sriwijaya

Kedua, ada berapa jenis logam yang diyakini sebagai alat tukar pada masa kerajaan Sriwijaya. Berukuran kecil berwarna emas dan memiliki lubang pada bagian tengahnya.
Tags :
Kategori :

Terkait