Honda Cari Advisor Terbaik

Jumat 12 May 2023 - 00:12 WIB
Reporter : dedesumeks
Editor : dedesumeks

*Jadi Wakil Kompetisi Safety Riding Nasional PALEMBANG - Astra Motor Sumatera Selatan, main dealer Honda di Sumatera Selatan kembali menggelar kompetisi safety riding kategori safety riding advisor dealer dan safety riding advisor Community di Sumsel. Kompetisi yang digelar di Astra Motor Training Center itu dibagi dua bagian, tes tertulis dan praktik di Lapangan Pergudangan Soekarno Hatta.

Kompetisi diikuti 25 peserta dari perwakilan dealer Honda dan bikers Honda dari komunitas Asosiasi Motor Honda Palembang (AHMP). Antofany Yusticia Ahmadi, Marketing Manager Astra Motor Sumsel mengatakan kompetisi safety riding tingkat regional ini merupakan persiapan Astra Motor Sumsel mencari kandidat terbaik yang akan mengikuti kompetisi safety riding tingkat nasional sekaligus membawa nama Sumsel di ajang nasional.

“Kompetisi regional ini bentuk persiapan kami mengikuti kompetisi safety riding di tingkat nasional pada 12-15 Juni di AHM Safety Riding Center, Bekasi, Jawa Barat. Kompetisi ini salah satu bukti komitmen dan partisipasi kami mengkampanyekan keselamatan berkendara di Sumsel,” ujar Yusticia.

Dia menjelaskan kriteria penilaian keterampilan safety riding yang ditentukan sesuai dengan standar nasional, yaitu menguji pengetahuan peserta dalam berkendara dan teknik coaching skill untuk mengetahui kemampuan peserta menyampaikan materi edukasi safety riding. “Kemudian juga dilakukan pengujian teknik slalom, yaitu pengujian keterampilan peserta dalam menghindari rintangan saat berkendara. Teknik braking atau pengereman dan plank riding menguji kemampuan peserta mengatur keseimbangan saat berkendara” jelasnya.

Berdasarkan test, terpilihlah para kandidat terbaik mewakili Astra Motor Sumsel di tingkat nasional. Kategori safety riding advisor dealer Febrianto dari Daya Motor Palembang. Kategori safety riding advisor community diwakilkan Muhammad Alwan Mu'ammar dari Komunitas Honda MegaPro Club Palembang, Enggar Nugraha dari komunitas Revo Riders Club Palembang (kategori sport), dan Ismi Paiza dari komunitas Honda Beat Club Palembang (kategori matic).

“Kompetisi ini juga bagian dari upaya kami memastikan kompetensi safety riding advisor Honda yang terus terasah agar senantiasa dapat melayani masyarakat dengan lebih baik dalam hal edukasi keselamatan berkendara,” tutup Yusticia. (yun/fad)

 
Tags :
Kategori :

Terkait