Pada Terbang Nih, Jadi Capaian Tertinggi Setelah Pandemi Covid-19

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID -Lonjakan penumpang di Bandara Internasional SMB II Palembang, terus meningkat. Jelang hari raya Idulfitri 1444 Hijiriah. Pantauan SumateraEkspres.Id, ruang tunggu keberangkatan sudah terlihat ramai. Hampir tidak tersisa kursi kosong. Begitupun di areal check in. "Hari ini (19 April), diperkirakan puncak arus mudik lebaran," kata Executive General Manager (EGM) PT Angkasa Pura (AP) II, Bandara SMB II Palembang, R. Iwan Winaya Mahdar, kemarin. Sementara itu, peningkatan jumlah penumpang, sudah mulai terjadi sejak Jumat 14 April 2023. Jumlah penumpang mencapai 7.545 pax,, dengan 58 flight take off dan landing. Lalu, Sabtu 15 April 2023, penumpang kembali meningkat mencapai 8.403 pax dengan 61 flight take off dan landing.

BACA JUGA : Lounge Bandara Bisa Dinikmati Pemudik
Kemudian, Minggu 16 April 2023, penumpang terus meningkat mencapai 9.957 pax dengan 64 flight take off dan landing.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan