Pemerintah Kabupaten OKI Ingatkan ASN Wajib Kembali Bekerja pada Selasa, Tak Masuk TPP Dipotong
Sekretaris Daerah OKI, Ir. H. Asmar Wijaya, mengungkapkan bahwa semua pegawai diharapkan sudah kembali bekerja pada hari Selasa (8/4). Absen online diberlakukan, TPP dipotong bagi yang tidak masuk tanpa alasan sah. Foto:Nisa/Sumateraekspres.id--
KAYUAGUNG, SUMATERAEKSPRES.ID - Pemerintah Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) menegaskan bahwa seluruh aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan pemerintah kabupaten harus kembali bekerja pada Selasa, 8 April 2025.
Hal ini merupakan bagian dari aturan yang sudah diberitahukan sebelumnya terkait kewajiban ASN untuk tidak menambah masa libur setelah cuti bersama Lebaran Idulfitri 1446 Hijriyah.
Sekretaris Daerah OKI, Ir. H. Asmar Wijaya, mengungkapkan bahwa semua pegawai diharapkan sudah kembali bekerja pada hari tersebut.
"Sudah disampaikan sebelumnya, jadi tidak ada alasan lagi bagi ASN untuk menambah libur setelah cuti Lebaran," ungkap Asmar pada Jumat, 6 April 2025.
BACA JUGA:Mudahkan Masyarakat Jalani Arus Balik, BRI Siapkan Posko BUMN di Bandara dan Rest Area Jalan Tol
BACA JUGA:Pilih MPV Terbaik untuk Keluarga Anda: Innova, Avanza, atau Rush? Simak Keunggulannya!
Ditekankan oleh Asmar, dengan waktu libur yang cukup lama, para ASN sudah cukup menikmati kebersamaan dengan keluarga dan kini saatnya kembali menjalankan tugas sebagai pelayan masyarakat.
Ia juga menegaskan bahwa absensi akan dilakukan secara online, sehingga jika ada pegawai yang tidak masuk kerja pada hari tersebut tanpa alasan yang sah, maka tunjangan penghasilan pegawai (TPP) mereka akan dipotong.
"Bagi pegawai yang tidak masuk kerja tanpa alasan yang jelas, TPP-nya akan dikurangi. Kami akan sangat tegas dalam hal ini. Kecuali bagi mereka yang ditugaskan untuk tugas luar," tegasnya.
BACA JUGA:Spesifikasi dan Harga Nokia Dragon Pro 2024, Kamera 144MP, Baterai 7110mAh!
BACA JUGA:Arus Lalu Lintas Mudik Balik di Lahat Terpantau Lancar, Puncak Diperkirakan pada Senin dan Selasa
Meski demikian, Asmar berharap para ASN yang kembali bekerja pasca-Lebaran dapat meningkatkan kinerja mereka dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
"Kami ingin ASN tidak hanya kembali bekerja, tetapi juga memperbaharui semangat mereka untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat," tutupnya.
BACA JUGA:Langkah-langkah Kredit Mobil Toyota Kijang Innova Bekas dengan Cicilan Rp 2 Juta Per Bulan
