Hujan Deras dan Angin Kencang Landa Kota Sekayu, Kios dan Rumah Warga Terluka Parah
Hujan Deras dan Angin Kencang Landa Kota Sekayu, Kios dan Rumah Warga Terluka Parah-FOTO: YUDI/SUMEKS-
SEKAYU, SUMATERAEKSPRES.ID - Cuaca ekstrem melanda Kota Sekayu pada Sabtu (2/11/2024) sore, dengan hujan deras dan angin kencang yang mulai menerjang sekitar pukul 15.30 WIB.
Fenomena ini menyebabkan kerusakan signifikan pada kios, rumah, dan kontainer usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di alun-alun kota.
Saksi mata di lokasi kejadian melaporkan bahwa angin kencang pertama kali menyerang kawasan Jalan Wahid Udin, tepat di depan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sekayu.
Atap kios dan rumah terbang berhamburan akibat hembusan angin yang kencang.
BACA JUGA:Hujan dan Petir Warnai Debat Pilkada Mura, Simpatisan Minim Hadir
BACA JUGA:Prakiraan Cuaca Sumsel 3 November 2024: Hujan Petir Melanda Beberapa Daerah, Waspada Angin Kencang
Rudi, salah seorang warga, menggambarkan situasi panik saat angin tiba-tiba melanda.
"Semua atap berterbangan, orang-orang berlarian keluar untuk menyelamatkan diri. Mereka mencari tempat yang lebih aman," ungkap Rudi.
Meski tidak ada korban jiwa, kerugian material cukup besar. Kios pedagang dan rumah di Jalan Lingkar Randik mengalami kerusakan parah, sementara kontainer UMKM di alun-alun juga tak luput dari terjangan angin.
Angin kencang menyebabkan beberapa pohon tumbang di Jalan Wahid Udin, menutup akses jalan dan mengganggu arus lalu lintas.
BACA JUGA:Manfaatkan Momen Hujan Turun untuk Berdoa, Dapatkan Berkah dan Kedamaian dari Sang Pencipta
BACA JUGA:Fenomena Hujan Es dan Potensi Cuaca Ekstrem: Peringatan BMKG serta Pakar untuk Waspada Dampaknya
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Musi Banyuasin, Pathi Riduan, menyatakan bahwa tim segera dikerahkan ke lokasi setelah menerima laporan.
Mereka melakukan pemotongan pohon tumbang dan pembersihan untuk memulihkan akses jalan.