https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Pasangan ROIS Dinilai Ideal Pimpin Lubuklinggau, Pengamat: Punya Rekam Jejak Baik dan Matang Pengalaman

Pasangan nomor urut 1, Rodi Wijaya dan Imam Senen (ROIS) dinilai unggul dibandingkan kandidat lain dalam hal pengalaman politik, pemerintahan, dan keterlibatannya di masyarakat.-Foto: Ist-

LUBUKLINGGAU, SUMATERAEKSPRES.ID - Rodi Wijaya, calon Wali Kota Lubuklinggau dengan nomor urut 1, semakin memperkuat posisinya dalam Pilkada Lubuklinggau 2024.

Ia dinilai unggul dibandingkan kandidat lain dalam hal pengalaman politik, pemerintahan, dan keterlibatannya di masyarakat, seperti yang disampaikan oleh Pengamat Politik Bagindo Togar.

Menurut Togar, Rodi bukan sosok baru dalam politik lokal. Dengan rekam jejak sebagai Ketua DPRD Lubuklinggau selama dua periode serta menjabat sebagai Ketua DPD Golkar, ia memiliki wawasan mendalam tentang politik di daerah tersebut.

"Kemampuan Rodi dalam menyusun strategi politik dan merangkul berbagai kalangan membuatnya menjadi kandidat yang paling siap memimpin kota ini," kata Bagindo.

BACA JUGA:Mbalelo, Pecat Dua Sekretaris DPC Hanura

BACA JUGA:Fikri: 'Kami Hadir untuk Menjanjikan, Bukan Sekadar Janji!'

Sementara itu, Yoppy Karim, yang baru terjun ke dunia politik Lubuklinggau, dinilai masih harus membangun basis politik yang kuat seperti yang telah dilakukan Rodi.

"Jaringan politik yang luas sangat krusial dalam Pilkada, dan Rodi sudah membuktikan dirinya dalam hal ini, baik di tingkat lokal maupun nasional," lanjutnya.

Sebagai mantan Ketua DPRD, Rodi telah berhasil dalam membuat kebijakan yang berdampak langsung pada masyarakat, termasuk peningkatan infrastruktur dan pelayanan publik.

Di sisi lain, Yoppy Karim dinilai belum memiliki pengalaman yang cukup dalam pemerintahan kota, sehingga masih diragukan dalam pengambilan keputusan yang cepat dan tepat.

BACA JUGA:Tunjang Pendidikan Anak, Warga Lorok Pakjo Sambut Antusias Program Wifi Gratis RDPS di Setiap Kelurahan

BACA JUGA:Debat Digelar 3 Kali, Tempat Tentatif

Rodi juga memiliki pemahaman mendalam tentang birokrasi dan regulasi, yang membuatnya lebih siap dalam menjalankan roda pemerintahan.

"Rodi paham bagaimana birokrasi bekerja, dan pengalamannya akan memastikan jalannya pemerintahan yang efisien," tambah Togar.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan