https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Transparansi Jadi Kunci Keberhasilan Pembangunan Desa

DESA: Workshop Evaluasi Pengelolaan Keuangan dan Pembangunan Desa Tahun 2024 di Gedung Kesenian Lahat-foto: agustriawan/sumeks-

Lahat, SUMATERAEKSPRES.ID - Sekretaris Daerah Kabupaten Lahat, Chandra, SH., MM, mewakili Pj Bupati Lahat Imam Pasli, S.STP., M.Si,  menekankan pentingnya  transparansi dan akuntabilitas dalam penggunaan Dana Desa. Hal ini disampaikannya saat membuka Workshop Evaluasi Pengelolaan Keuangan dan Pembangunan Desa Tahun 2024 di Gedung Kesenian Kabupaten Lahat ,Rabu (18/9).

Lebih lanjut di hadapan Forkompinda, para kepala dinas, camat, kepala desa, serta tamu undangan Sekda mengatakan, workshop ini untuk meningkatkan kualitas pengelolaan keuangan dan pembangunan di desa-desa, yang merupakan ujung tombak pembangunan daerah.

"Kegiatan ini sangat strategis dalam memastikan pengelolaan keuangan desa yang transparan dan akuntabel. Hal ini menjadi kunci keberhasilan pembangunan desa yang maju dan mandiri," ujar Chandra.

Ia juga mengajak seluruh pemerintah desa untuk bersama-sama mengevaluasi pengelolaan keuangan dan pembangunan yang telah dilakukan. Menurutnya, evaluasi ini dapat menjadi bahan pembelajaran untuk memperbaiki tata kelola keuangan desa.

BACA JUGA:Meningkatkan Transparansi dan Akuntabilitas Penggunaan Dana Desa di Kabupaten Lahat

BACA JUGA: Satgas Saber Pungli Polres Lahat Lakukan Sidak di Pelayanan Publik: Meningkatkan Transparansi dan Kualitas La

Chandra menekankan perlunya transparansi dan akuntabilitas dalam penggunaan dana desa. Setiap tahap, mulai dari perencanaan hingga pelaporan, harus dipertanggungjawabkan dengan baik untuk membangun kepercayaan masyarakat.

Lebih lanjut, Chandra mengingatkan kepala desa untuk menyusun perencanaan yang selaras dengan pembangunan kabupaten. "Kepala desa harus siap menyongsong era digital. Semua urusan administrasi, terutama keuangan dan pembangunan, akan dilaksanakan secara online," katanya.

Ia juga berharap setiap desa memiliki kantor dengan akses internet dan meminta kepala desa untuk mempersiapkan perangkat desa dalam mengoperasikan komputer sesuai dengan tugas masing-masing.

BACA JUGA:Transformasi Layanan Publik, Bimbingan Teknis PPID Dorong Transparansi dan Efektivitas di Lahat

BACA JUGA:Media Gathering100 Hari Kerja, Menteri AHY: Bagian dari Transparansi dan Akuntabilitas Institusi Pemerintah

Chandra juga  mengajak peserta workshop untuk aktif berdiskusi dan berbagi pengetahuan demi kemajuan bersama. "Mari kita manfaatkan kesempatan ini agar pengelolaan keuangan dan pembangunan desa di Kabupaten Lahat dapat berkembang dengan baik," tutupnya. 

Workshop ini diharapkan dapat menjadi langkah konkret dalam memperbaiki pengelolaan keuangan desa dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat di wilayah Kabupaten Lahat.

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan